Mensos Tahu Dana Rp6,5 Miliar di Trigana dari Medsos

Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa
Sumber :
  • VIVA.co.id/Adib Ahsani
VIVA.co.id
Mensos Sebut Porseka Bagian Revolusi Mental
- Menteri Sosial (Mensos) Khofifah Indar Parawansa, mengaku baru mengetahui jika empat pegawai PT Pos Indonesia, yang menumpang pesawat Trigana Air yang jatuh, membawa uang Program Simpanan Keluarga Sejahtera (PSKS) sebesar Rp6,5 miliar. Ia baru tahu, setelah hal ini ramai diperbincangkan netizen di media sosial (Medsos).

Mensos Heran Peredaran Narkoba Kian Marak di Madura

Baca juga:
Reaksi Kocak Kapolda Jatim Namanya Masuk Survei Pilkada


"Kemensos pun baru tahu setelah ramai dan dipublikasikan di medsos," ungkap Khofifah, saat melakukan kunjungan kerja dan sidak di Tapanuli Tengah, Sumatera Utara, pada Selasa 18 Agustus 2015.  Khofifah langsung menggelar rapat kilat dengan jajaran Direktorat Perlindungan dan Jaminan Sosial untuk membahas mengenai dana PSKS tersebut.


"Karena sudah terpublikasi di sosmed maka kemarin pagi setelah upacara 17 Agustus di Kemensos, kami melaksanakan rapat kilat," tegasnya. Saat disinggung mengapa pihak Istana, dalam hal ini Presiden Jokowi tidak mengetahui informasi ini, Khofifah mengatakan hal tersebut adalah wewenang PT Pos Indonesia.


"Itu berada pada wilayahnya PT Pos, Karena sejak 1 April, sudah kami serahkan dana tersebut ke PT Pos untuk didistribusikan," tuturnya.



Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya