Dua Sipir Lapas Sukamiskin Pengawal Gayus Disanksi

Foto mirip Gayus Tambunan di jejaring sosial
Sumber :
  • VIVA.co.id/Facebokk
VIVA.co.id - Dua sipir yang mengawal Gayus Tambunan keluar Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Sukamiskin, Bandung, Jawa Barat, dijatuhi sanksi. Mereka dan seorang polisi dianggap lalai karena mengizinkan Gayus berada di tempat publik, yakni bersantap makan di sebuah restoran, yang diperkirakan di Jakarta.
Rutan Gunung Sindur Jadi Lapas Narkoba

Gayus pergi ke Jakarta untuk menjalani persidangan gugatan cerai yang dilayangkan istrinya di Pengadilan Agama Jakarta Utara, Rabu, 9 September 2015. Sebuah foto yang menunjukkan Gayus sedang duduk makan bersama dua perempuan membuat heboh setelah tersebar di media sosial.
Gayus Tambunan Curhat, Dia Mengaku Kesepian di Rutan

"Mereka telah lalai dalam bertugas dan melanggar prosedur tetap. Kita sudah siapkan sanksi kepada dua petugas Lapas Sukamiskin yang mengawal Gayus," kata Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kemenkumham Jabar, Agus Toyib, kepada wartawan di Bandung, Selasa, 22 September 2015.
Menteri Yasonna: Gayus Pindah Saja ke Nusakambangan

Agus belum memastikan jenis sanksi yang bakal dijatuhkan kepada dua petugas Lapas Sukamiskin itu. Namun, kata dia, sanksi bersifat menegakkan kedisiplinan pegawai yang melanggar ketentuan saat menjalani tugas.

"Ada beberapa kemungkinan sanksi yang dijatuhkan. Di antaranya penurunan pangkat atau penundaan gaji. Kalau petugas polisi yang turut mengawal, kewenangan tindakannya ada di pihak Polri," katanya.

Seharusnya, kata Agus, kedua petugas Lapas Sukamiskin yang dibantu seorang polisi tak memberikan izin kepada Gayus untuk berada di tempat publik atau harus memastikan narapidana tetap berada di mobil tahanan.

Kontroversi Gayus mencuat setelah Baskoro Endrawan melalui akun Facebook-nya mengunggah foto Gayus yang sedang makan di sebuah restoran yang diduga di Jakarta.

Belum diketahui kapan foto tersebut diambil. Sebab, beredar kabar bahwa pada 9 September 2015 Gayus sempat meminta izin karena harus menghadiri sidang gugatan cerai dari istrinya. (one)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya