Gunung Semeru Terbakar, 30 Pendaki Terjebak di Ranu Kumbolo

Sumpah Pemuda di Puncak Mahameru
Sumber :
  • VIVAnews/Muhamad Solihin

VIVA.co.id - Kepala Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBST) Ayu Dwi Utari mengatakan, kebakaran hebat yang melanda Gunung Semeru masih belum bisa dipadamkan. Akibatnya, pendakian ditutup total.

Bromo 'Batuk-batuk', Ribuan Pendaki Tetap Serbu Semeru

Ayu menjelaskan, kebakaran yang melanda gunung tertinggi di pulau Jawa itu terjadi di blok Watu Rejeng atau sekitar pos 2 dan pos 3 jalur pendakian menuju 'surganya' Gunung Semeru yaitu Ranu Kumbolo.

"Iya belum padam. Demi keselamatan, kami tutup total untuk pendakian hingga waktu yang tak bisa ditentukan. Saat ini pendaki yang masih ada di Ranu Kumbolo sekitar 30 an orang. Mereka istirahat di sana karena capek," ujar Ayu pada VIVA.co.id, Jumat, 23 Oktober 2015.

Baca juga:

Surga Dunia di Danau Ranu Kumbolo

Ayu menambahkan, sudah ada volunteer saver yang berada di Ranu Kumbolo untuk menggiring dan mengarahkan pendaki turun dari sana.

"Pendaki nantinya akan turun melalui jalur yang aman yakni Ayek-ayek. Hari ini kami upayakan agar seluruh pendaki tersebut turun dan clear," ujarnya menambahkan.

Sementara, pihaknya juga sudah menerjunkan 40 orang yang terdiri dari petugas dan masyarakat untuk memadamkan api. Pihak yang tidak berkepentingan, kata Ayu tidak boleh ikut membantu karena api sulit dipadamkan serta angin kencang dan medan yang sulit.

Kebakaran Meluas, Biro Wisata Dilarang Buka Paket ke Semeru

"Hari ini upayakan clear pendaki dan mengendalikan api yang mudah dijangkau dulu."

Baca juga:

(mus)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya