Di Tengah Polemik Kasus Bansos, Jaksa Agung Ganti Jampidsus

Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus
Sumber :
  • ANTARA/Reno Esnir
VIVA.co.id
Kejagung Setop Penanganan Kasus Pajak
- Jaksa Agung HM Prasetyo hari ini merombak jajaran pejabat eselon I Kejaksaan Agung. Salah satu jabatan yang dirotasi Jaksa Agung adalah Jaksa Agung Muda Pidana Khusus, (Jampidsus), yang sebelumnya dijabat Widyo Pramono. Widyo digeser menjadi Jaksa Agung Muda Pengawasan (Jamwas).

Kejagung Janji Usut Pelanggaran HAM di Masa Lalu

Sementara jabatan Jampidsus akan dijabat Arminsyah, yang sebelumnya menjabat Jaksa Agung Muda Intelijen (Jamintel).
Kejagung: Proses Hukum Mati Titus Sudah Benar


Prasetyo dalam keterangannya mengatakan, pergantian jabatan ini merupakan kebutuhan organisasi, dan bukan untuk menyenangkan pihak tertentu atau karena emosional. Meskipun diakuinya, pergantian ini dilakukan ditengah sorotan publik atas  kinerja Kejaksaan lantaran berlarutnya penaganan kasus korupsi Dana Bantuan Sosial Sumatera Utara.


"Pergantian ini berlangsung ditengah kritikan pada korps Adhyaksa," kata Prasetyo di Gedung Kejaksaan Agung RI, Jumat, 30 Oktober 2015.


Prasetyo berharap pergantian yang dilakukan di beberapa posisi strategis Korps Adhyaksa dapat berpengaruh terhadap peningkatan kinerja Kejaksaan Agung. Karena, saat ini publik menyoroti kinerja penegakan hukum para personel Adhyaksa.


"Kita yang tahu bagaimana kita berusaha keras, justru kritikan harus memicu kita agar bekerja lebih baik dan lebih keras lagi," papar Prasetyo.


Mantan politikus Nasdem ini memotivasi kepada jajarannya untuk bekerja lebih semangat demi membuktikan bahwa Kejaksaan masih memiliki taji dalam melakukan penegakan hukum. Sekalipun saat ini, Kejaksaan tengah disorot dalam penaganan kasus korupsi.


"Di tengah maraknya kritik penilaian dan anggapan kita masih lemah dalam menegakkan hukum hendaknya kita jangan hilang kepercayaan diri," ucapnya.


Sejumlah pejabat eselon I yang dirotasi adalah posisi Jaksa Agung Muda Pidana Khusus yang sebelumnya dijabat oleh Widyo Pramono kini dijabat Armisnyah. Widyo Pramono kini menjabat sebagai Jaksa Agung Muda Pengawasan (Jamwas).


Sedangkan posisi Arminsyah selaku Jaksa Agung Muda Intelijen akan dijabat oleh Adi Toegarisman yang sebelumnya adalah Kepala Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta.


Kemudian posisi Jaksa Agung Muda Pidana Umum yang sebelumnya dijabat oleh Basyuni Masyarif kini digantikan oleh Noor Rochmat. Basyuni akan menjadi Staf Ahli di Kejaksaan Agung. Posisi Noor Rochmad yang sebelumnya adalah Jaksa Agung Muda Perdata dan Tata Usaha Negara (Jamdatun) kini dijabat oleh Bambang Setyo Wahyudi yang sebelumnya ada Sesjamdatun.

 

Rotasi internal di lingkungan pejabat eselon I pada Korps Adhyakasa didasarkan pada Keputusan Presiden nomor 6/TPA Tahun 2015, 23 Oktober 2015 tentang pemberhentian dan pengangkatan dari dan dalam jabatan pimpinan tinggi madya di lingkungan Kejaksaan Agung RI.


Jampidsus yang baru, Arminsyah, akan diperhadapkan pada sejumlah kasus korupsi yang membutuhkan penanganan yang cepat. Diantaranya kasus Dana Bantuan Sosial Pemprov Sumatera Utara tahun 2011-2013. Sejauh ini sudah ratusan orang dimintai keterangan kasus tersebut, namun Kejaksaan tak kunjung menetapkan siapa tersangka dalam kasus ini. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya