Brimob Siap Amankan Pilkada Serentak

Sumber :
  • Syaefullah/VIVA.co.id

VIVA.co.id - Kapolri, Jenderal Badrodin Haiti, mengatakan pihaknya sudah meningkatkan kemampuan personil dalam menyambut dan mempersiapkan pengamanan Pilkada Serentak pada 9 Desember 2015 mendatang.

Ahok Tak Sudi Disebut Petugas Partai

Ia menegaskan, telah memeriksa kesiapan beberapa daerah untuk memastikan tim keamanan siap siaga, mana kala terjadi situasi berupa konflik-konflik sosial karena Pilkada.

"Beberapa daerah sudah kita cek latihannya, kemampuannya. Kemudian, juga kita cek perencanaannya. Itu semua sudah siap," kata Badrodin, usai menjadi inspektur upacara dalam HUT Brimob di Lapangan Multifungsi, Cikeas, Sabtu 14 November 2015.

Ia menambahkan, ada tiga tugas dan fungsi Brimob di dalam melaksanakan keamanan selama Pilkada, yakni mewujudkan Kamtibmas sebelum atau sesudah Pilkada, mengamankan tahapan selama Pilkada dan penegakan hukum secara profesional dan proposional.

Menurut Kapolri, banyaknya persoalan di dalam pelaksanaan Pilkada akan berpotensi terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat.

"Kami berharap, Brimob dapat melakukan tugasnya untuk menjaga Kamtibmas," ujarnya.

Dikatakannya, peran Brimob diperuntukkan menangani kejahatan-kejahatan yang berintensitas tinggi. Namun, karena kejahatan semacam itu tidak kerap terjadi, Brimob bisa diperbantukan ke pengamanan lain seperti Bantuan SAR, penanganan unjuk rasa, untuk patroli, dan penanganan konflik sosial lainnya.

Pihaknya diakui Badrodin, juga telah mengantisipasi serangan atau teror di kota-kota yang menjalankan pilkada serentak.

"Kita sudah monitor. Hampir setiap hari kita monitor jaringan-jaringan yang berpotensi menganggu ketertiban, apakah ada gerakan atau tidak, itu terus kita pantau," kata dia.

KPUD DKI Akui Syarat Jalur Independen Sulit



Ulang Tahun Brimob

Pada saat yang bersamaan, Korps Brimob Polri merayakan Hari Ulang Tahun ke-70. Ada yang spesial dalam perayaan HUT Brimob tahun ini, yakni pemberian penghargaan berupa Pahlawan Nasional kepada Komisaris Jenderal (Purn) Moehammad Jasin yang dianugerahkan gelar pahlawan oleh Presiden Joko Widodo melalui Keputusan Presiden Nomor 116/TK/Tahun 2015 tanggal 4 November 2015.

"Kita patut bersyukur dan bangga Komisaris Jenderal (Purn) Moehammad Jasin dianugerahi gelar pahlawan nasional. Ini bentuk penghargaan kepada beliau sebagai putra terbaik bangsa," kata Badrodin.

Dengan dijadikaannya Komjen (Purn) M. Jasin sebagai pahlawan nasional, Badrodin meminta aparat kepolisian dapat menjadikannya contoh dan meneladani spirit perjuangannya. (asp)

KPU Belum Putuskan Mekanisme Cuti Bagi Petahana
Hasto Datangi KPK

PDIP Masih Cari Momentum Baik untuk Umumkan Cagub DKI

Alasannya, saat ini masih sibuk bicarakan cagub daerah lain.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016