Long March dari Bandung, Ratusan Buruh Tiba di Jakarta

Ilustrasi demonstrasi buruh di depan Istana Negara
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Reno Esnir

VIVA.co.id - Aksi unjuk rasa kembali dilakukan oleh para buruh. Pada Kamis malam, 19 November, Jakarta didatangi oleh ratusan buruh dari Kota Bandung. Yang menarik pada aksi buruh kali ini mereka melakukan aksi long march dari Bandung sampai Jakarta.

LBH Jakarta Tuding BAP Palsu Dibuat Bagi 26 Terdakwa Aktivis

Menurut ketua KSPI, Said Iqbal, para buruh melakukan aksi long march sejak Senin. Para buruh ini memulai perjalanan dari Monumen Perjuangan Bandung Jawa Barat. Said mengatakan, aksi ini merupakan pemanasan jelang mogok nasional yang akan dilakukan oleh buruh pada tanggal 24-27 November 2015 mendatang.

"Sekitar 300 orang buruh ini melakukan aksi long march dari Bandung sampai Jakarta dengan jarak hampir 300 kilometer. Sekarang sudah sampai di Cakung, dan disambut oleh Ratusan buruh asal Jakarta," kata Said saat diwawancarai VIVA.co.id Kamis 19 November 2015

Alasan Delapan Tukang Becak Ingin Terobos Istana

Menurut Said, aksi buruh yang dilakukan aksi mogok tersebut bertujuan untuk menyuarakan tiga tuntutan buruh, salah satunya yaitu meminta pemerintah untuk mencabut Peraturan Pemerintah Nomor 78 tahun 2015 tentang Pengupahan, serta menolak formula dan mekanisme penetapan upah minimum berbasis inflasi dan pertumbuhan ekonomi.

Said mengatakan, dalam aksi long march-nya, para buruh sempat beberapa kali beristirahat, dan setiap beristirahat para buruh mengadakan rapat konsolidasi nasional. 

Dekati Pagar Istana, Delapan Pengujuk Rasa Ditangkap

"Dalam rapat tersebut kembali kita jelaskan, dan kita isi dengan pidato untuk menjelaskan mengapa kita mengadakan mogok nasional pada 24-27 November mendatang," ujar Said.

Said juga menambahkan, pada Jumat 20 November 2015 besok, akan ada ribuan buruh yang akan melakukan aksi unjuk rasa. Leboh lanjut, ia menjelaskan tak hanya buruh asal Bandung yang melakukan aksi ini, para buruh dari Lampung dan Banten juga ikut melakukan aksi jalan kaki menuju Jakarta untuk menyuarakan tuntutan yang sama.

"Dan jumlahnya ribuan karena terdiri dari seluruh organisasi buruh seperti KSBSI, KSPSI, KSPI, KASBI,KPBI, dan organisasi buruh lainnya," katanya.

Kepala Subbagian Humas Polres Metro Jakarta Timur, Kompol Husaimah, membenarkan rombongan buruh telah tiba di Jakarta, tepatnya di Cakung Jakarta Timur pada Kamis malam.

"Iya sudah tiba, dan benar rencananya mereka akan bermalam di balai rakyat Cakung," kata Husaimah ketika di konfirmasi VIVA.co.id Kamis malam 19 November 2015

Selain itu, berdasarkan data yang dihimpun VIVA.co.id, besok sekira pukul 07.00 ratusan buruh ini akan bergerak menuju Tugu Proklamasi, Jakarta Pusat, dengan rute melewati Kawasan Industri Pulogadung.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya