Pembobolan Tas Penumpang Juga Terjadi di Bandara Semarang

Bandara Internasional Ahmad Yani di Semarang, Jawa Tengah.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Dwi Royanto
VIVA.co.id
VIDEO: Pria Nekat Rampas Mobil di Siang Bolong
- Modus pencurian dengan membobol tas penumpang pesawat udara juga terjadi di Bandara Internasional Ahmad Yani, Semarang, Jawa Tengah. Otoritas setempat telah menangkap seorang pelaku pencuri bagasi.

Lagi, Koper Penumpang Pesawat Dibobol

Pelaku diketahui bernama PAW (21 tahun), petugas perusahaan bongkar muat bagasi untuk Bandara Ahmad Yani, Semarang. Ironisnya, pencuri khusus bagasi ini bahkan tercatat sudah tiga tahun bekerja sebagai pekerja bongkar muat.
Maling Burung Polisi Ini Dibekuk Gara-gara Tato Naga


General Manager PT Angkasa Pura, I Priyo Jatmiko, mengatakan berdasarkan pemeriksaan petugas keamanan bandara, PAW melakukan aksi pencurian pada 29 Desember 2015. Awal tertangkapnya PAW setelah sehari sebelumnya seorang penumpang bernama GA melaporkan kehilangan satu unit jam tangan Rolex ke petugas bandara.


"Mendapati laporan itu, akhirnya pihak keamanan bandara memeriksa seluruh petugas bongkar muat. Hingga pelaku akhirnya mengakui perbuatannya," kata Priyo di Bandara Ahmad Yani, Senin 4 Januari 2016.


Kepada petugas, PAW mengakui modus pencurian yang dilakukannya. Termasuk menunjukkan satu unit jam tangan merek Rolex yang dicurinya dari tas penumpang di bagasi bandara.


Usai menangkap pelaku, pihak bandara akhirnya melaporkan kasus pencurian itu kepada Kepolisian Sektor Semarang Barat dan menyerahkan pelaku ke polisi. Berdasarkan penyelidikan awal, pencurian ini masih dikategorikan pencurian tunggal.


"Bersama polisi, kasus ini juga sedang dikembangkan ke arah sindikasi pembobolan bagasi penumpang pesawat," katanya.


Atas perbuatannya, pelaku tak hanya terjerat kasus pidana di kepolisian. Akan tetapi sebagai pegawai di bandara Ahmad Yani, pelaku juga terancam sanksi pemecatan. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya