Ada Bahan Peledak di Rumah Terduga Teroris di Bandung

Ilustrasi garis polisi.
Sumber :
  • Pixabay

VIVA.co.id – Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Mabes Polri dan Polda Jawa Barat menggeledah rumah salah satu terduga pelaku bom panci Kubang Bereum, Ade Arif Suryana di kontrakannya, di Caringin, Kota Bandung, Jawa Barat.

Densus 88 Sudah Pernah Ingatkan Polda Jabar Waspadai Serangan Teroris JAD

Arif sebelumnya telah diamankan pada Selasa, 11 Juli 2017 di jalan Cilengkrang Kelurahan Cisurupan, Kecamatan Cibiru, Kota Bandung.

Kepala Bidang Humas Polda Jawa Barat Kombes Pol Yusri Yunus menjelaskan, yang bersangkutan mempunyai keterlibatan dalam perencanaan aksi teror dan perakitan bom panci dengan pelaku pertama Agus Wiguna di Kubang Bereum nomor 35 RT 07/11 Kelurahan Sekejati Kecamatan Buah Batu Kota Bandung.

Agus Sujatno Bawa 2 Bom Panci Gunakan Ransel, Hanya Satu yang Meledak

"AAS, ini merupakan salah satu pelaku yang berhasil kita amankan dari dua yang berhasil kita amankan," kata Yusri seusai penggeledahan di Caringin Kota Bandung, Rabu, 12 Juli 2017.

Hasil pengembangan sementara, pasca terungkapnya rencana aksi teror Agus Wiguna, tim Densus telah menangkap dua orang lainnya yang diduga ikut terlibat. Selain Ade, yaitu Kodar yang diamankan tim Densus 88 di Kampung Pasirpeuti RT 03/01 Desa Cibanteng, Kecamatan Parungponten, Kabupaten Tasikmalaya.

Agus Sujatno Gunakan Bom Panci Ledakan Diri di Polsek Astana Anyar

"Jadi total tiga orang keterlibatan ledakan bom di Buah Batu," ujarnya. 

Dari hasil penggeledahan, ketiganya aktif terlibat dalam perencanaan aksi teror yang sebelumnya menargetkan tiga lokasi di Kota Bandung.

"Termasuk AAS ini, sama-sama dengan AW dan K merencanakan peledakan bom di beberapa tempat dan bersama merakit bom, belajar dari dunia maya," ucapnya.

Barang bukti berupa senjata tajam yang diduga akan digunakan untuk menyerang anggota Polri sudah diamankan. Begitu juga dengan bahan baku pembuatan bom dan dokumen-dokumen tentang ajaran agama.

"Kemudian juga masih ada beberapa pelaku-pelaku lain, sementara kita lakukan pengejaran. Ini yang sementara penggeledahan hari ini," katanya

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya