12 Jam Terakhir, Gunung Agung Diguncang 624 Gempa

Aktivitas vulkanik Gunung Agung masih fluktuatif. Saat ini gunung di Kabupaten Karangasem Bali ini sedang dalam kondisi kritis.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Nyoman Budhiana

VIVA – Gempa tremor non-harmonic kembali mengguncang Gunung Agung. Laporan pengamatan Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) periode 00.00 WITA hingga pukul 12.00 WITA hari ini, Kamis 19 Oktober 2017, merekam aktivitas gempa tremor non-harmonic muncul satu kali dengan durasi 143 detik.

Lereng Gunung Agung Kebakaran

Dalam 12 jam terakhir, gempa vulkanik dangkal mencapai 116 kali, vulkanik dalam 421 kali, tektonik lokal 86 kali, gempa terasa 1 kali. Secara keseluruhan, dalam 12 jam terakhir Gunung Agung diguncang sebanyak 624 gempa dan 1 kali tremor non-harmonic.

Kepala Sub Bidang Mitigasi Gunung Api Wilayah Timur PVMBG, Devy Kamil Syahbana mengatakan, institusinya tak bisa memprediksi kapan gunung setinggi 3.142 mdpl itu akan meletus. "Karena untuk gunung api yang jarang meletus memang sukar sekali untuk memastikan letusannya. Sebetulnya tidak ada juga yang bisa memastikan," kata Devy, Kamis 19 Oktober 2017.

Gunung Agung Sempat Erupsi, Lontaran Material Pijar hingga 700 Meter

Meski tak ada yang bisa memastikan kapan gunung api akan meletus, namun menurut Devy, pola kebiasaannya bisa dipelajari. "Kalau sudah dipelajari pola-polanya seperti gunung-gunung yang sering meletus semisal Gunung Merapi, Gunung Kelud, karena kita tahu polanya, maka mitigasi kita sudah jauh lebih baik untuk gunung itu," ujarnya menjelaskan.

Ia mengatakan, khusus untuk gunung api yang jarang meletus akan lebih sulit mempolakannya. "Untuk gunung yang jarang meletus nah ini yang lebih sulit, karena kita tidak tahu kebiasaannya," ujarnya.

Gunung Agung Meletus Muntahkan Abu Vulkanik Sejauh 2 Km

Pusat Vulkanologi, Mitigasi dan Bendana Geologi (PVMBG) menaikkan status aktivitas Gunung Agung di Kabupaten Karangasem, Bali, menjadi 'awas' atau level IV sejak 22 September 2017 lalu. Sejak saat itu, aktivitas vulkanik dan kegempaan Gunung Agung terus terjadi. Namun, belum ada yang memastikan kapan gunung tersebut akan meletus.

Sementara lebih dari 180 ribu warga yang tinggal di 28 tempat berpotensi terdampak bencana Gunung Agung, telah mengungsi ke tempat pengungsian. Sudah hampir sebulan mereka tinggal di pengungsian dan perekonomian warga pun lumpuh. (mus)

Gunung Agung

Gunung Agung Kembali Kebakaran, Pura dan Prasasti Hangus Dilalap Api

Kebakaran sejak siang tadi dan terus membesar hingga malam ini.

img_title
VIVA.co.id
4 Oktober 2019