Saat Jokowi Ungkapkan Kedekatannya dengan Romahurmuziy

Presiden Jokowi dan mantan Ketua Umum PPP Romahurmuziy.
Sumber :
  • Dok. PPP

VIVA - Presiden Jokowi mengungkapkan kedekatannya dengan Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan, Mohammad Romahurmuziy.

Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Temui Presiden Jokowi di Istana

Jokowi menuturkan, dia cukup intensif membicarakan masalah-masalah politik dengan pria yang akrab disapa Rommy tersebut.

"Hampir tiap hari, minggu ketemu dengan saya. Diskusi masalah partai, cawapres, diskusi masalah partai mana yang mau gabung dengan koalisi yang ada di kita," kata Jokowi saat memberikan sambutan pada acara puncak Harlah PPP di Semarang, Jawa Tengah, Sabtu, 14 April 2018.

Kata Istana soal Kabar Jokowi Bakal Anugerahkan Satyalencana ke Gibran dan Bobby

Jokowi pun menyinggung Rommy yang beberapa kali memberikan keterangan-keterangan penting ke media. Dia menyampaikan hal itu sepenuhnya tanggung jawab dari politisi yang juga anggota Komisi Keuangan DPR tersebut.

"Pak Rommy sering membocorkan ke media, yang tanggung jawab ke media ya tanggung jawab Pak Rommy," kata Jokowi menambahkan.

Budi Gunadi Klaim Berhasil Jadi Menkes Karena Jokowi Tidak Pernah Masuk Rumah Sakit

Dalam kesempatan itu, Jokowi juga melontarkan pujian pada Rommy. Menurutnya, PPP kini ada di mana-mana, tak hanya pengurus dan kader tapi juga Rommy sendiri. "Fotonya Pak Rommy juga di mana-mana. Berpeci hitam tampak ganteng, Pak Rommy yang berpeci putih juga tampak ganteng. Memang dari sananya ganteng," kata Jokowi.

Di akhir sambutan, Jokowi berjanji akan komunikasi terus dengan Rommy termasuk soal cawapres. Terlebih, dia sudah mendengar langsung rekomendasi dari Munas Alim Ulama PPP mengenai masalah tersebut. "Tadi dalam rekomendasi yang diberikan PPP jelas, sudah jelas semua. Buat saya sudah jelas." (mus) 

Prabowo-Gibran di Penetapan Presiden-Wapres Terpilih di KPU

Bocoran Hasil Pertemuan Jokowi dengan Prabowo-Gibran di Istana

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka setelah ditetapkan sebagai Presiden dan Wakil Presiden 2024 terpilih oleh KPU RI di Ist

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024