Amien Rais Siap Nyapres, Cak Imin: Saya Tetap Jokowi

Ketum PKB, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Istimewa

VIVA – Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais menyatakan siap maju sebagai bakal capres di Pemilu 2019.

Rektor Pakuan: Klaim Menang Pilpres 2019 Agar Disikapi Hati-hati

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin menilai wajar dengan manuver Amien Rais tersebut. "Tapi kalau saya, saya pilih Jokowi saja. Pak Amien Rais saya enggak bisa komen ya kenapa? Tapi saya pilih Jokowi dibanding Pak Amien. Alasannya karena wapresnya Jokowi saya," kata Cak Imin dalam pelepasan pemudik di Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat, Minggu 9 Juni 2018.

Ia pun enggan berspekulasi terkait peluang Amien Rais menang dalam Pilpres 2019 mendatang apabila berhadapan dengan Joko Widodo. Menurut dia, PAN harus berkoalisi dengan parpol lain untuk memenuhi syarat presidential threshold.

PKB Mengadu ke KPU Lamongan

Disinggung dengan peluang Amien melawan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto, Cak Imin pun menjawab diplomatis. Menurut dia, Amien berpeluang menang. Alasannya, karena latar belakang Amien sebagai pucuk pimpinan tertinggi Muhammadiyah.

"Jangan-jangan Pak Amien dengan Prabowo kuat Pak Amien. Jangan-jangan loh ya. Alasannya sederhana, Ya Pak Amien bekas Ketua Umum Muhammadiyah, Prabowo sudah pernah tanding sebelumnya. Hari ini mungkin butuh yang baru tanding, itu sih analisa saja," katanya menambahkan.

Duh, Kantor Jurdil2019.org Diintai Orang Tak Dikenal

Amien Rais mau jadi capres Pemilu 2019

Baca: PAN Sebut Amien Rais Solusi Capres 2019 Penantang Jokowi

Sebelumnya, Amien Rais mengatakan forum Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PAN mendatang akan merekomendasikan beberapa nama kader partai dinominasikan maju ke Pilpres 2019. Selain Amien Rais, ada Zulkifli Hasan, Hatta Rajasa, dan Sutrisno Bachir.

"PAN lewat Rakernas yang dipimpin Pak Zul nanti tidak akan berlebihan. Kita akan mencapreskan tokoh kita sendiri. Pertama Zulkifli Hasan, Hatta Rajasa, Sutrisno Bachir dan terakhir Mbah Amien Rais," ujar Amien dalam acara buka puasa bersama di rumah Ketua MPR Zulkifli Hasan, Sabtu, 9 Juni 2018.

Baca: Amien Rais Siap Nyapres, PDIP: Sebaiknya Duet dengan Prabowo

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya