Usai Sidang Majelis Tinggi, Elite Demokrat ke Kantor PDIP

Agus Hermanto dan Hasto Kristiyanto di kantor PDIP, Jumat, 13 Juli 2018.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Reza Fajri.

VIVA - Usai pengumuman hasil sidang Majelis Tinggi Partai Demokrat, sang Wakil Ketua Dewan Pembina Agus Hermanto menyambangi kantor Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Jumat, 13 Juli 2018. Agus menyampaikan ini baru pertama kali dia ke kantor PDIP.

Rektor Pakuan: Klaim Menang Pilpres 2019 Agar Disikapi Hati-hati

"Jadi baru sekali dan kami inginkan kunjungan berikutnya kami akan undang di tempat saya," kata Agus di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat.

Agus datang ke sana untuk bersilaturahmi. Tapi dia tidak membantah kalau membahas soal-soal politik jelang tahapan pemilihan presiden 2019.

PKB Mengadu ke KPU Lamongan

"Kami juga tahu ini adalah bulan-bulan politik, pasti kami juga akan berbicara masalah politik dengan rekan saya. Dulu Mas Hasto kan juga rekan saya di Komisi VI, sekarang jadi sekjen, sehingga tentunya saya berkomunikasi secara politik," ujar Agus.

Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto menjelaskan pihaknya membangun komunikasi politik dengan semua pihak. Dia menilai tak menutup kemungkinan membuka koalisi dengan Partai Demokrat.

Duh, Kantor Jurdil2019.org Diintai Orang Tak Dikenal

"Kemarin kami lihat dialog intens. Berbagai anggapan dan pendapat Demokrat-PDIP tidak atau kurang komunikasi itu tidak terbukti," kata Hasto.

Dia mengatakan pihaknya membangun banyak komunikasi dengan Demokrat di daerah. Menurut, dia tidak ada benturan yang berarti dengan partai pimpinan Susilo Bambang Yudhoyono ini.

"Pertemuan (dengan Demokrat) akan semakin intens," kata Hasto. (ase)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya