Jadi Cawapres Prabowo, Sandiaga Rela Mundur dari Wagub DKI

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto (kiri) didampingi Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno (kanan) berpegangan tangan bersama seusai memberikan keterangan pers di kediaman Prabowo, Jalan Kertanegara, Jakarta, Kamis (9/8/2018) malam.
Sumber :
  • ANTARA/Sigid Kurniawan

VIVA – Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto mengatakan, terpilihnya Sandiaga Uno menjadi calon wakil presiden mendampingi dia pada Pilpres 2019 merupakan pilihan yang terbaik. Untuk menjadi cawapres, menurut Prabowo, Sandiaga rela mundur sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta.

Yuddy: Sikap Prabowo Tunjukkan Kepekaan atas Kondisi Geopolitik

"Sandiaga Uno merupakan pilihan yang terbaik dari yang ada. Beliau juga berkorban, beliau bersedia mengundurkan diri dari jabatan wagub yang telah susah payah selama bertahun-tahun," kata Prabowo di kediamannya, di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Kamis malam, 9 Agustus 2018..

Tak hanya itu, mantan Danjen Kopassus tersebut juga menyatakan, untuk diterima oleh kedua parpol lainnya yakni PAN dan PKS, Sandiaga rela mundur dari jabatan Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra. Hal ini dilakukan agar Sandiaga dianggap sebagai cawapres independen.

Demokrat Sebut AHY Kader Terbaik, Sinyal Jadi Menteri Lagi di Kabinet Prabowo-Gibran?

"Beliau bersedia berhenti demi mengabdi kepada bangsa dan negara karena beliau pun harus diterima dari partai-partai lain. Saya pun meminta beliau untuk mundur dari Partai Gerindra. Padahal beliau sudah meniti karier cukup lama, beliau turun jabatan, mundur jabatan, mundur dari Partai Gerindra, untuk diterima sebagai calon independen," katanya.

Seperti diketahui, duet Prabowo-Sandiaga disokong Gerindra, PAN, dan PKS.  Pasangan ini direncanakan daftar capres-cawapres ke KPU usai salat Jumat di Masjid Istiqlal.

Isu Demokrat Bakal Dapat Jatah 4 Menteri, Demokrat: Itu Rahasia Mas AHY dan Pak Prabowo
Menhan Prabowo Subianto bertemu dengan eks PM Britania Raya Tony Blair.

Tony Blair Ucapkan Selamat ke Prabowo Usai Menang Pilpres: Fantastis!

Pertemuan Tony Blair dengan Prabowo dilakukan di kantor Kementerian Pertahanan, Jumat hari ini.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024