Fahri Hamzah: Pidato Prabowo Rekonsiliatif

Fahri Hamzah.
Sumber :

VIVA – Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah menilai, pidato panjang calon presiden Prabowo Subianto menunjukkan dia adalah seorang yang toleran dan akomodatif. 

Nasdem dan PKS Diskusi Ikut Koalisi atau Oposisi, Surya Paloh: Masih Dikaji, Belum Final

Menurut Fahri, Prabowo menjawab keraguan banyak orang terhadap dia. "Akhirnya dijawab sama dia bahwa dia itu adalah seorang negarawan republik yang akan mengakomodir semua orang, akan siap dikritik dan mendengar. Akan menjadikan anak-anak bangsa yang terbaik, apapun agama, suku dan sebagainya sebagai bagian dari timnya," kata Fahri di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa, 15 Januari 2019.

Fahri menilai, ada upaya untuk melumuri Prabowo dengan citra yang menakutkan, emosional, suka marah, dan sebagainya. Namun, pidato Prabowo menunjukkan sebaliknya. "Justru dia tampil sebaliknya, rekonsiliatif ya. Sepertinya dia mau mengatakan kepada elite Indonesia, ayolah kita bersama-sama, enggak ada yang perlu ditakutkan," ujar Fahri.

KPU Ungkap Alasan Abaikan Permintaan PDIP Tunda Penetapan Prabowo

Dia mengakui, pidato Prabowo bisa saja membuat kecewa pendukungnya yang militan yang sangat anti Joko Widodo. Sementara itu, Prabowo lebih mengajak pada kedewasaan berpolitik.

"Bahkan dia bilang mohon kedewasaan kita semua bahwa apapun presiden sebelumnya termasuk Pak Jokowi pun punya jasa dan punya kerja bagi republik. Jadi pidato dia itu rekonsiliatif," katanya.

Pesan Penting Haedar Nashir untuk Prabowo Usai Ditetapkan Presiden Terpilih

Sebelumnya, Prabowo menyampaikan pidato 'Indonesia Menang' di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta, Senin, 14 Januari 2019 malam. Pidato disampaikan dalam rangka menyampaikan visi dan misi ‘Indonesia Menang’ yang akan dijalankan bila Prabowo-Sandiaga terpilih. (art)

Ketua Fraksi Demokrat di DPR Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas

Ibas Harap Prabowo-Gibran Penuhi Janji Politik saat Kampanye

Politisi yang akrab disapa Ibas, itu menyatakan siap bersinergi dan berkolaborasi, dalam pembangunan demi kesejahteraan rakyat. Transisi pemerintahan harus berjalan baik.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024