SBY Sebut Prabowo Champion of Democracy

Susilo Bambang Yudhoyono dan Prabowo Subianto
Sumber :
  • Abror Rizki dan Anung Anindito.

VIVA – Ketua Umum Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyebut Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto sebagai champion of democracy. Sebab, Prabowo telah memutuskan menempuh jalur konstitusi untuk penyelesaian sengketa pemilu.

PKS Bakal Gelar Halal Bihalal Sabtu, Prabowo-Gibran dan Semua Parpol Diundang

"Tadi siang saya menyimak pernyataan kedua capres kita. Bapak Jokowi dan Bapak Prabowo Subianto. Kembali saya bersyukur dan lega," kata SBY melalui video yang beredar, Selasa malam, 22 Mei 2019.

Ia melanjutkan Prabowo dalam menyampaikan penolakan atau gugatannya terhadap hasil Pilpres yang dihitung oleh KPU akan dilakukan melalui jalan menggugat ke Mahkamah Konstitusi. Ia mengapresiasi imbauan Prabowo ke pendukungnya agar tetap menjaga perdamaian.

Waketum Nasdem Ahmad Ali Temui Prabowo Minta Dukungan Maju Pilgub Sulteng

"Bapak Prabowo juga menyerukan kepada para pendukungnya agar tetap menjaga keamanan dan ketertiban umum. Dan dalam menyampaikan pendapatnya di depan umum tetaplah dilaksanakan secara damai, berakhlak dan konstitusional," Jelas Presiden RI ke-6 tersebut.

Dia melanjutkan apapun hasil gugatan di MK, sejarah akan mencatat Prabowo sebagai seorang konstitusionalis. Sebuah legacy yang akan dikenang dengan indah oleh generasi mendatang.

Program Makan Siang Gratis Prabowo-Gibran Butuh 6,7 Juta Ton Beras per Tahun

"Pak Prabowo apapun hasil dari gugatan bapak ke MK. Nanti sejarah akan mencatat. Bapak adalah seorang konstitusionalis. Serta seorang yang menghormati pranata hukum, juga champion of democracy. Sebuah legacy yang akan dikenang dengan indahnya oleh generasi mendatang," kata SBY.

Baca: AHY akan Temui Jokowi Lagi, Mau Apa?

Anies hadiri acara penetapan Prabowo-Gibran sebagai Presiden-Wakil Presiden Terpilih di KPU.

Anies soal Tawaran Jadi Menteri di Kabinet Prabowo: Belum Ada yang Ngajak

Anies juga merespons soal kemungkinan dirinya bergabung dengan koalisi Prabowo Subianto, termasuk jika ditawari kursi menteri di kabinet Prabowo-Gibran

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024