Temui Fadli Zon, Relawan Gerindra Klarifikasi soal Batu dalam Ambulans

Relawan Gerindra menemui Fadli Zon, minta klarifikasi soal ambulans berisi batu.
Sumber :
  • VIVA/Lilis Khalisotussurur

VIVA – Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Fadli Zon mendapatkan pengaduan dari Endah, Koordinator Relawan Seknas pimpinan Ketua DPD DKI Jakarta M. Taufik, terkait dengan ambulans yang berlogo Gerindra membawa sejumlah batu saat aksi 21-22 Mei 2019.

Enam Pembakar Kantor Polisi di Madura gara-gara Hoax Dihukum Bui

Endah memastikan, saat ambulans diserahterimakan tidak ada batu tersebut.

"Saya mendapatkan pengaduan laporan yang dipimpin oleh Ibu Endah dan kawan-kawan. Bu Endah ini adalah koordinator relawan di Seknas Prabowo-Sandi," kata Fadli di gedung DPR, Jakarta, Senin 27 Mei 2019.

Ombudsman: Polri Tolak Temuan Maladministrasi Tangani Aksi 21-22 Mei

Ia mengatakan, posko ini saat 21-22 Mei kemarin, kedatangan tiga ambulans. Di antaranya, ambulans DPC Gerindra Purwakarta, Karawang dan Tasikmalaya. Mereka diminta oleh DPC-nya ke Jakarta, dengan niat membantu. 

"Jadi, ambulans Gerindra ini jumlahnya ratusan. Saya sendiri mengoperasionalkan di Bogor itu ada dua. Selama 10 tahun ini sudah menolong banyak orang. Sakit, meninggal, jenazah ada ribuan, yang dibawa secara gratis. Ini memang progam ambulans gratis yang sudah berlangsung 10 tahun," kata Fadli.

Ombudsman Temukan Maladministrasi Polri Tangani Aksi 21-22 Mei

Fadli mengatakan, atas iniiatif mereka, mereka mengirimkan ambulans karena diduga banyak diperlukan kalau terjadi korban, sehingga diperbantukan. 

"Datang ambulans itu dicek oleh Bu Endah dan kawan-kawan dan relawan, bahkan dicek enggak ada batu, enggak ada apa-apa sama sekali. Jadi, sudah cek, tetapi tidak difoto. Yang ada surat penugasan dari surat DPC-nya itu ada satu," kata Fadli.

Terkait hal ini, Endah mengaku telah menerima kedatangan tiga ambulans pada 22 Mei 2019 pagi dari Purwakarta, Tasik, dan Karawang. Ia pastikan, ambulans tersebut tak ada batu, apalagi senjata tajam.

"Saya tanya, di mana ambulansnya, ditunjukkan. Saya tanya, bawa tim medis enggak, karena dari kamu juga sedikit. Kami juga cek, tiga ambulans enggak ada namanya batu atau sajam lainnya. Itu enggak ada. Saya jamin tiga ambulans itu. Saya yang menerima," kata Endah pada kesempatan yang sama. (asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya