Bukan Jubir Gerindra, Arief Poyuono: Saya Enggak Ngerti Kerjaan PR

Partai Gerindra/Ilustrasi.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Ardiansyah

VIVA – Partai Gerindra menunjuk lima kadernya sebagai juru bicara resmi partai. Dari lima nama itu tak ada nama dua Wakil Ketua Umum Fadli Zon dan Arief Poyuono yang selama ini aktif bicara ke media massa.

Pencalonan Pilgub Jabar, Dedi Mulyadi: Jangankan Maju, Mundur Saja Siap

Merespons hal itu, Poyuono menjawab santai dan tak mau ambil pusing. Ia menyebut tak paham pekerjaan jubir yang seperti public relation atau PR.

"Saya enggak punya pengalaman jadi PR. Dan, enggak ngerti tentang kerjaan PR atau jubir," kata Poyuono, dalam keterangannya, Sabtu, 7 Desember 2019.

Gerindra sebut Bakal Ada Banyak Pertemuan Usai Prabowo Jadi Presiden Terpilih

Dia bilang sebagai politikus cuma punya kemampuan dan pengalaman manggulin karung. Lalu, punya kelebihan memobilisasi masyarakat.

Lalu, ia pun menilai menjadi juru bicara partai itu harus paham berbagai sektor persoalan. Hal ini yang harus diperhatikan barisan jubir Gerindra

Gerindra Sebut Petinggi Nasdem Bawa Kabar Gembira buat Prabowo

"Jubir Gerindra itu harus punya kemampuan yang luar biasa dan menguasai permasalahan ekonomi, hukum dan politik," sebutnya.

Arief mengatakan dirinya selama ini aktif menyampaikan pernyataan di media massa itu bicara apa adanya. Menurut dia, apa yang dia ketahui dan lihat maka akan diuarakan.

Dia berjanji akan tetap aktif bicara meskipun bukan jubir Gerindra. Baginya, jika ada ketikadilan terhadap masyarakat maka harus disuarakan.

"Apa yang saya lihat dan yang saya tahu itu yang saya katakan karena filosofi saya dalam memberikan sebuah pernyataan itu berdasar pada seeking the truth from the fact," katanya.

Terkait lima jubir Gerindra, ia mengapresiasinya. Pouyono menyebut lima koleganya itu figur hebat dan punya kualitas dalam menjadi jubir.

"Kelima tokoh ini sesungguhnya pandawanya Prabowo Subianto hingga bisa mulus berkoalisi dengan Joko Widodo," ujarnya.

Sebelumnya, Wakil Ketua Umum Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengatakan Prabowo Subianto selaku Ketua Umum menunjuk lima kader sebagai juru bicara. Sufmi termasuk satu di antaranya lima jubir tersebut.

Selain Sufmi, ada Wakil Ketua Umum Sugiono, Sekretaris Jenderal Ahmad Muzani, Ketua DPP Habiburokhman dan Ketua DPP Ahmad Riza Patria.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya