Calon Ketua BM PAN Sumut Ingin Target 3 Besar Nasional Terpenuhi

DPW Barisan Muda Partai Amanat Nasional (BM PAN) Sumatera Utara
Sumber :

VIVA – Barisan Muda Partai Amanat Nasional (BM PAN), akan melakukan regeransi kepemimpinan. Sebagai organisasi sayap PAN, hingga saat ini baru ada satu calon untuk periode 2020-2025, yakni Mora Harahap.

LSM Asal AS ini Diduga Ikut Campur Tangan Pemilu di Banyak Negara

Momentum ini dinilai sebagai ajang konsolidasi. Mantan Ketua Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah itu mengatakan, ajang ini harus menjadi konsolidasi dari seluruh kader di wilayah Sumatera Utara.

"Untuk merapatkan barisan dalam menghadapi dinamika politik dan kepemudaan. DPW BM PAN Sumatera Utara ke depan harus bisa bersinergi dengan PAN di Sumatera Utara untuk meraih 3 besar secara nasional," kata Mora yang mendaftarkan diri maju, dalam keterangannya yang diterima VIVA, Senin 25 Oktober 2020.

Denny JA: Saatnya Jalankan Politik Move On Usai Putusan MK

Baca juga: Wapres Ma'ruf Sebut RI Sudah Punya 2 Kawasan Industri Halal

Dia menilai, meraih suara generasi muda harus dikonsolidasikan oleh BM PAN. Maka menurutnya, penting untuk membuka diri dan memobilisasi generasi muda agar bisa ikut dan bergabung dengan partai politik, dalam hal ini PAN.

Pasca Putusan MK, Pengamat Nilai Relasi Ini yang Bisa Membuat PDIP Gabung ke Prabowo

"Karena bagi saya, PAN satu-satunya partai yang membuka peluang sangat lebar kepada anak-anak muda untuk bergabung dan berkontribusi," katanya.

Sementara itu, hingga saat ini dalam perebutan posisi Ketua DPW BM PAN Sumut, baru Mora yang mendaftarkan diri.

"Hanya satu orang calon ketua yang mendaftar, yaitu saudaraku Mora Harahap," kata Ketua SC Habib Hakim.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya