Megawati: Tetap Berjuang, Jangan Nikmati Zona Nyaman

Megawati Soekarnoputri
Sumber :
  • PDI Perjuangan

VIVA – Presiden RI ke-5 yang juga Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, ikut memberikan pesan di HUT RI ke-76 yang serentak diperingati hari ini, Selasa 17 Agustus 2021.

Kekuasaan adalah Perimbangan Kekuatan yang Stabil

Berbicara lewat video yang ditayangkan bersamaan upacara bendera yang digelar DPP PDIP, Megawati meminta kader di seluruh Indonesia tidak berdiam diri dan berada di zona nyaman. Megawati menjelaskan, bahwa kesinambungan selalu ada dalam nadi PDIP. 

"Pada waktu itu, saya sebagai pemimpin, sebagai ketua umum, kan harus membangun organisasi di internal. Namun, pada waktu itu pun harus juga menghadapi yang namanya kekuasaan di eksternal," kata Megawati yang pada bersamaan dilaksanakan upacara Bendera di Gedung Sekolah Partai PDIP Lenteng Agung, Jakarta, Selasa 17 Agustus 2021.

Analisis Komunikasi Politik dalam Rencana Pertemuan Prabowo dengan Megawati

Acara yang juga diikuti ribuan kader PDIP baik lewat aplikasi zoom maupun tayangan siaran di Youtube itu, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto di lokasi bertindak sebagai inspektur upacara dengan peserta yang terbatas. 

Megawati, yang juga putri proklamtor Bung Karno, itu menegaskan, tanpa semangat perjuangan dan kemandirian kuat, PDIP takkan bisa mencapai apa yang dinikmati saat ini.

Ramalan Zodiak Rabu 21 Juni 2023, Scorpio: Keluarlah dari Zona Nyaman

Megawati mengatakan tak ada yang tabu dengan zona nyaman. Namun, ketika sudah hidup dengan nyaman, jangan terlena dengan kenikmatannya.

"Kita harus terus berjuang, membangun. Alhamdulillah kita bisa dua kali menang pemilu (2014 dan 2019). Dari partai yang dulu selalu disebut partai rakyatlah, partai sandal jepit lah, partai gurem, nah coba bayangkan, sekarang bisa seperti begini dan bertahan," kata Megawati.

Maka meski saat ini menjadi pemenang dan partai penguasa, tetapi ia tidak ingin kader-kader terlena dengan zona tersebut.

"Jadi kita harus berusaha terus, jangan hanya ingin menikmati kehidupan zona nyaman itu," sambungnya. 

Megawati bilang, dirinya tidak mengatakan akan terus menjadi puritan untuk hidup hanya seadanya. Namun ia berpesan, carilah kehidupan yang baik. Dengan begitu, masyarakat bisa memenuhi kewajiban seperti menyekolahkan anaknya, tanpa kesulitan. Kemudian ia, bilang kehidupan yang baik adalah sejahtera secara umum dan kesehatan yang terjamin. 

"Tidak bisa sendiri-sendiri, dan tidak bisa elan perjuangan itu hilang," pungkas Megawati.

Dalam kesempatan itu, Hasto Kristiyanto menguatkan pesan Megawati. Menurutnya, pesan sang ketua umum kontekstual di tengah kondisi pandemi saat ini. Bahwa tugas anggota dan kader PDIP adalah terus menggelorakan semangat juang di tengah kehidupan rakyat.

Maka kepada seluruh kader di struktur partai, yang duduk di parlemen, maupun kepala daerah, agar menjaga spirit juang dan moral. Pesan lainnya adalah supaya berdisiplin melakukan konsolidasi, dan hadir sebagai wakil partai yang memiliki ruh kerakyatan.

"Jangan pernah kita melupakan jati diri sebagai bagian dari Wong Cilik. Indonesia harus terus tumbuh dan berkembang. Maka mari terus menggelorakan semangat juang bagi seluruh anak-anak bangsa sehingga mereka memiliki fighting spirit untuk berdarma bakti yang terbaik kepada bangsanya," kata Hasto.

Pada upacara yang digelar di Lenteng Agung Hasto ditemani Ketua DPP PDIP Ribka Tjiptaning dan Anggota Fraksi PDIP di DPR, Deddy Yevri Sitorus. Bertindak sebagai Komandan Upacara adalah Yoseph Aryo Adhi yang juga Kepala Sekretariat DPP PDIP.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya