Pratikno: Angkatan Laut Bisa Periode Berikutnya Jadi Panglima TNI

Menteri Sekretaris Negara, Pratikno.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Andika Wahyu

VIVA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengusulkan nama Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD), Jenderal Andika Perkasa sebagai calon Panglima TNI. Andika akan menggantikan Marsekal Hadi Tjahjanto yang segera pensiun akhir November 2021.

Prabowo Segera Bahas Koalisi Setelah Ditetapkan Jadi Presiden Terpilih Besok

Sempat beredar kabar, jabatan Panglima TNI menjadi jatah matra Angkatan Laut (AL) untuk saat ini. Sebab, Marsekal Hadi merupakan Panglima TNI yang dipilih dari matra Angkatan Udara (AU).

Namun, Presiden Jokowi kembali memilih calon Panglima TNI dari Angkatan Darat (AD). Padahal, Andika dikabarkan cuma menjabat satu tahun saja mengingat beliau juga akan masuk masa pensiun.

19 Pati TNI Naik Pangkat Lebih Tinggi, Ini Daftar Namanya

Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Andika Perkasa

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Menteri Sekretaris Negara, Pratikno mengatakan untuk matra AL yang saat ini pucuk pimpinannya dijabat oleh Laksamana TNI Yudo Margono selaku KSAL bisa saja diusulkan sebagai calon Panglima TNI setelah Andika nanti.

Waketum Nasdem Temui Prabowo Subianto, Sinyal Gabung Koalisi Prabowo-Gibran Menguat?

“Ya kan bisa nanti pada periode berikutnya,” kata Pratikno di Gedung DPR pada Rabu, 3 November 2021.

Menurut dia, tidak ada masalah apabila Andika hanya menjabat Panglima TNI selama satu tahun saja. Terpenting, Presiden Jokowi sudah mengusulkan nama Andika sebagai calon Panglima TNI.

“Ya nggak apa-apa kan tetap saja, syarat Panglima TNI itu kan harus Kepala Staf. Sekarang kepala stafnya ini kan TNI AU sudah panglima. Jadi, pilihannya AD dan AL. Pak Presiden sudah memilih Angkatan Darat,” ujarnya.

Sebelumnya, teka teki calon Panglima TNI pengganti Marsekal Hadi Tjahjanto akhirnya terjawab. Presiden Jokowi resmi mengusulkan KSAD Jenderal TNI Andika Perkasa sebagai calon tunggal Panglima TNI. 

Selanjutnya, eks Pangkostrad itu akan menjalani proses uji kelayakan dan kepatutan di Komisi I DPR. Kemudian Selanjutnya, bila uji kelayakan di Komisi I DPR lancar, maka DPR menggelar paripurna untuk mengesahkan Andika.

"Presiden mengusulkan satu nama calon panglima TNI atas nama Jenderal TNI Andika Perkasa," kata Ketua DPR RI Puan Maharani usai menerima surat presiden yang berisi pengajuan nama calon panglima TNI, Rabu 3 November.

 
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya