Megawati, Prabowo, Puan Ketemu di Istana, Faldo: Tak Ada yang Aneh

Megawati bertemu dengan Prabowo Subianto di Teuku Umar
Sumber :
  • ANTARA FOTO

VIVA –  Pertemuan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto dengan Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri dan Ketua DPR RI Puan Maharani di Istana Negara jadi perhatian. Pertemuan ini terjadi di tengah munculnya isu duet Prabowo-Puan untuk Pilpres 2024.

Staf Khusus Meteri Sekretariat Negara atau Mensesneg, Faldo Maldini, ikut menanggapi pertemuan tersebut. Menurut dia pertemua tiga tokoh ini adalah suatu hal yang biasa dan tidak ada yang aneh.

"Saya kira tidak ada yang perlu dipermasalahkan. Semua orang hadir di Istana negara dengan kapasitas dan relevansinya. Artis juga sering ke istana, influencer juga, sampai peternak juga ada. Jadi, tidak ada yang aneh," kata Faldo kepada wartawan, Senin 22 November 2021.

Megawati, Prabowo dan Puan Maharani berbicara di ruang VVIP di Istana Negara

Photo :
  • Istimewa

Menurut dia, tiga nama tersebut merupakan tokoh-tokoh penting di tanah air yang partisipasinya dibutuhkah bangsa Indonesia. Maka itu, Faldo menekankan agar pertemuan ketiga tokoh tersebut di Istana Negara tak perlu disoalkan. 

"Presiden Megawati adalah ketua parpol, tokoh senior yang dibutuhkan partisipasinya untuk pemerintahan. Bu Puan Ketua DPR dan Pak Prabowo menterinya Pak Jokowi. Tentu semuanya dalam kapasitas masing-masing," jelas Faldo.

Faldo juga menyampaikan, pertemuan tersebut dalam rangka pelantikan Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa. Namun, dalam kondisi itu, yang dibicarakan tiga tokoh itu diyakininya tak lepas dari masalah politik di tanah air. 

"Orang politik ketemu ya pasti bicara politik. Tidak ada yang aneh lah. Becandaan saja pasti ada politiknya," tutur politikus PSI tersebut.

Parpol Anggota KIM Tak Perlu Risau dengan Pertemuan Prabowo-Cak Imin, Kata Elite PKB

Menurutnya, Presiden Jokowi dalam pertemuan tersebut tidak ikut serta. 

"Presiden kan tidak harus ikut semuanya, sudah ada agenda masing-masing. Itu kan sedang dalam momen pelantikan panglima. Jadi, itu duduk-duduk berfoto, sambil ngobrol. Ya biasa saja," ujarnya.

Resmi Jadi Presiden Terpilih, Prabowo Tak Akan Mundur dari Jabatan Menhan

Pertemuan Prabowo, Megawati, dan Puan di Istana Negara beberapa hari lalu jadi sorotan. Pengamat politik Hanta Yudha menangkap salah satu makna pertemuan tersebut sebagai lengketnya hubungan PDIP-Gerindra menuju Pemilu 2024. 

Selain itu, menurutnya pertemuan tersebut bisa sebagai sinyal ke publik bahwa duet Prabowo-Puan disiapkan.

Top News: AHY Wanti-wanti Prabowo, Heboh Wali Nagari di Sumbar Digerebek Warga Mesum
Presiden Jokowi bersama Menteri Luar Negeri Singapura Vivian Balakrishnan

PM Singapura akan Temui Jokowi Pekan Depan, Bahas Energi Hingga IKN

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima kunjungan kehormatan Menteri Luar Negeri (Menlu) Singapura Vivian Balakrishnan beserta delegasi di Istana Merdeka, Jakarta, pada Ju

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024