Di Rakernas, Relawan Sahabat Ganjar Dukung IKN Nusantara

Relawan Sahabat Ganjar gelar rakernas di Denpasar, Bali.
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Relawan pendukung Ganjar Pranowo, Sahabat Ganjar menggelar rapat kerja nasional atau rakernas di Denpasar, Bali, Sabtu, 29 Januari 2022. Ada beberapa isu penting yang dibahas dalam rakernas itu seperti salah satunya dukungan pemindahan Ibu Kota Negara (IKN) ke Kalimantan Timur (Kaltim).

Jubir Anies Sebut Pembubaran Timnas Amin Tak Jadi Digelar Hari Ini, Lalu Kapan?

Dewan Pembina Sahabat Ganjar, KH. Khayatul Makky atau Gus Khayat menyampaikan pemindahan IKN ke Penajam Paser Utara, Kaltim sebagai kebijakan positif untuk mewujudkan keadilan antarwilayah di Indonesia. Dengan demikian, ia berharap tidak ada lagi kesenjangan pembangunan dan ekonomi. 

Menurutnya, dengan IKN di Kaltim bisa meningkatkan perekonomian dan mobilitas masyarakat. Pun, perekonomian tak hanya berfokus di Jawa, melainkan bisa berkembang di luar Jawa khususnya Kalimantan.

Isu Partai Rival Gabung Dukung Prabowo, Sangap Surbakti Khawatir Bisa Jadi Duri dalam Daging

“Karena dapat mewujudkan rasa keadilan bagi masyarakat dan tidak berfokus di Jawa saja. Pemindahan ibu kota ini dapat memajukan perekonomian Kalimantan sehingga tidak terjadi ketimpangan pemerataan antara Pulau Jawa dan Pulau Kalimantan," kata Gus Khayat, dalam keterangannya, Sabtu, 29 Januari 2022.

Relawan Sahabat Ganjar gelar rakernas di Denpasar, Bali.

Photo :
  • Istimewa
PKB Loyo Mau Gulirkan Hak Angket: Prabowo Sudah Keliling Partai

Dia menambahkan, rakernas juga membahas program Sahabat Ganjar yang salah satunya berfokus kepada kemajuan di bidang teknologi inovasi dan kesejahteraan masyarakat.

Menurut Gus Khayat, penggunaan basis teknologi juga diterapkan Sahabat Ganjar dalam rakernas. Dia menekankan, Sahabat Ganjar berhasil menerapkan smart volunteer atau relawan cerdas yang menggunakan teknologi digital dalam proses absensi dan kartu anggota digital di rakernas.

Dia bilang dengan penggunaan teknologi di rakernas, pihaknya dukung Peraturan Presiden atau Perpres 33 tahun 2021 tentang Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) sehingga Indonesia bisa meningkatkan kualitas riset dan teknologi. 

“Dengan adanya rakernas yang berbasis teknologi ini, kami membuktikan sebagai relawan bisa melek terhadap teknologi digital yang telah mengubah pola keseharian kita,” tutur Gus Khayat.

Pun, ia menambahkan di era digital 4.0, Indonesia harus beradaptasi dengan perkembangan teknologi yang pesat. Menurutnya, Sahabat Ganjar akan jadi relawan pertama di Indonesia yang terintegrasi dengan teknologi digital.

Kemudian, ia berharap jika Ganjar Pranowo terpilih sebagai Presiden RI 2024, Sahabat Ganjar sudah meletakkan langkah dasar mewujudkan Indonesia yang melek dan bersaing di bidang teknologi.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya