AHY kembali Tugaskan Teuku Riefky Jadi Pimpinan Komisi I DPR

Wakil Ketua Komisi I DPR Teuku Riefky Harsya (dua dari kanan)
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Partai Demokrat (PD) kembali menugaskan Teuku Riefky Harsya (TRH) sebagai pimpinan Komisi I DPR RI. Riefky yang juga Sekretaris Jenderal DPP Demokrat itu dilantik  di ruang Komisi I, Gedung Nusantara, DPR.

Dave Laksono: Bentrok TNI AL vs Brimob Polda Papua Barat Harus Diselidiki Sampai Tuntas

Pelantikan Teuku Riefky dengan dipimpin langsung Wakil Ketua DPR-RI Bid. Korpolkam, Lodewijk F.Paulus. Dengan duduk di Komisi I DPR, nanti Riefky akan bermitra dengan Kementerian Pertahanan, Panglima TNI, Badan Intelijen Negara (BIN), Kementerian Informatika dan Komunikasi, dan Kementerian Luar Negeri. 

Riefky menyampaikan terimakasinya terhadap Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Ketua Fraksi Demokrat di DPR Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas.

Serius Berpolitik, Verrell Bramasta Mau Belajar ke Inggris Dulu Sebelum Dilantik Jadi Anggota DPR

"Terimakasih untuk Ketum AHY, dan Ketua Fraksi EBY yang telah memberikan amanah untuk kembali memimpin Komisi I DPR-RI. Kami siap bersinergi dan menyukseskan agenda komisi bersama para pimpinan dan anggota Komisi I lainya," kata Riefky.

Teuku Riefky terpilih sebagai anggota DPR-RI periode 2019-2024 mewakili Daerah Pemilihan atau Dapil Aceh 1. Ia dipercaya Rakyat Aceh duduk di parlemen selama 4 periode. 

Anggota DPR Puji Pemerintah Antisipasi Macet Parah Sepanjang Arus Mudik 2024

Dalam kurun waktu 17 tahun terakhir, ia dipercaya menjabat sejumlah posisi penting di DPR-RI, mulai dari Ketua Komisi VII (2009-2012), Sekretaris Fraksi (2013-2014).

Selain itu, Riefky juga pernah menjabay Ketua Komisi X (2014-2017), pimpinan Badan Anggaran atau Banggar DPR (2018- 2019). Lalu, pimpinan Komisi I (2019-2020), dan kembali lagi menjadi pimpinan di Komisi I (2022 - Sekarang).


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya