Survei CSIS: Anies Baswedan Menang Lawan Ganjar dan Prabowo

Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan capres teratas di survei
Sumber :
  • ist

VIVA Politik – Survei terbaru Centre for Strategic and International Studies (CSIS) menyebutkan, Anies Baswedan lebih unggul bila head to head dengan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

Juru Bicara Ungkap Keinginan Prabowo Duduk Bareng Megawati, SBY dan Jokowi

Meskipun, dalam survei tersebut, Ganjar Pranowo selalu dominan ketika simulasi 3 nama, 7 nama dan 14 nama. Survei ini memotret preferensi pilihan politik pemilih muda yang berusia 17-39 tahun.

"Kalau head to head antara Pak Ganjar dan Pak Anies, maka Pak Anies menang karena ada perpindahan suara pemilih dari calon-calon lainnya, seperti pemilih Pak Prabowo, Pak Sandiaga, Pak Ridwan Kamil dan segala macamnya," kata Peneliti CSIS Arya Fernandez dalam rilis hasil survei, Senin, 26 September 2022.

Wamenaker Afriansyah Noor Bertemu Prabowo saat Hadiri Open House di Istana Negara

Dalam simulasi head to head Anies vs Ganjar, elektabilitas Anies berada di angka 47,8% terpaut 3,9% dengan elektabilitas Ganjar Pranowo yang berada di angka 43,9%.

Sementara jika head to head dengan Prabowo Subianto, selisih suaranya cukup jauh. Di mana Anies mendapat suara 48,6% dan Prabowo 42,8%.

Hasto PDIP Sebut Ganjar-Mahfud Bakal Ketemu Megawati Pekan Depan

Survei ini dilaksanakan pada 8-13 Agustus 2022 dengan jumlah sampel 1.200 responden tersebar secara proporsional di 34 provinsi. Responden merupakan penduduk Indonesia yang telah berusia 17-39 tahun saat survei dilakukan.

Penarikan sampel sepenuhnya dilakukan secara acak menggunakan metode multistage random sampling. Penarikan sampel mempertimbangkan proporsi antara jumlah sampel dengan jumlah penduduk pada setiap provinsi, proporsi perempuan dan laki-laki dan kategori kota dan desa.

Setelah dilakukan proses kendali mutu, data yang valid untuk dianalisis sebesar 1.192 sampel. Menggunakan 1.192 sampel, margin of error survei ini sebesar lebih kurang 2,84%, pada tingkat kepercayaan 95%. Proses wawancara dilakukan secara tatap muka menggunakan kuesioner oleh enumerator.

Berikut hasil simulasi head to head survei CSIS:

Pertama
- Anies Baswedan: 47,8%
- Ganjar Pranowo: 43,9%
- Belum menentukan pikiran: 0,8%
- TT/TJ/Rahasia: 7,6%

Kedua
- Anies Baswedan: 48,6%
- Prabowo Subianto: 42,8%
- Belum menentukan pikiran: 0,3%
- TT/TJ/Rahasia: 8,8%

Ketiga
- Ganjar Pranowo: 47,2%
- Prabowo Subianto: 45,0%
- Belum menentukan pikiran: 0,3%
- TT/TJ/Rahasia: 7,5%

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya