Disebut Jadi Cawapres Potensial Prabowo, Cak Imin Bilang Begini

Ketum Gerindra Prabowo Subianto bertemu dengan Ketum PKB Cak Imin.
Sumber :
  • Twitter @cakimiNOW

VIVA Politik - Sekretaris Jenderal DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani menilai sosok Ketua Umum PKB yaitu Muhaimin Iskandar atau Cak Imin sebagai sosok yang potensial menjadi cawapres Prabowo Subianto di 2024. Gerindra dan PKB sudah berkoalisi untuk 2024.

Cak Imin Dikabarkan Maju Pilgub Jatim, PKB Ingin Fokus di MK Dulu: Tidak Lama Hanya 14 Hari

Menanggapi penilaian dari Muzani, Cak Imin pun angkat bicara. Wakil Ketua DPR RI itu menuturkan perihal siapa yang akan menemani Prabowo akan dibahas tuntas.

"Kita akan membicarakan tuntas dengan Pak Prabowo. Bagaimana posisinya (siapa yang diusung sebagai capres maupun cawapres)," ujar Cak Imin di Fisipol Universitas Gadjah Mada (UGM), Rabu 28 September 2022.

Yusril Sindir Mahfud soal Narasi dan Petitum Gugatan Sengketa Pilpres Tak Sejalan

Meski demikian, dia memastikan jika saat ini koalisi antara PKB dan Gerindra sudah terwujud. "Tapi, koalisi (antara PKB-Gerindra) akan menjadi. Intinya adalah pemasangan capres dan cawapres," tutur Cak Imin.

Cak Imin dan Prabowo saat menghadiri pendaftaran partai di KPU

Photo :
  • VIVA/Yeni Lestari
Rumor Ganjar Ditawari jadi Menteri Prabowo, Gibran: Yang Nawari Siapa?

Dia menyinggung kembali soal kesepakatan kerja sama antara Gerindra dan PKB.

"Saya sudah kontrak kerja sama koalisi dengan Pak Prabowo di Gerindra," lanjut Cak Imin.

Cak Imin mengakui komunikasi intens dengan Gerindra terus dilakukan. Dia menyebut ke depan akan ada sekretariat bersama antara PKB dan Gerindra yang akan didirikan.

"Setiap minggu ada diskusi perkembangan dengan Gerindra. Sudah ada pertemuan-pertemuan rutin dengan Gerindra," kata Cak Imin.

Prabowo dan Cak Imin tanda tangan sepakat koalisi Gerindra-PKB.

Photo :
  • Twitter Partai Gerindra @Gerindra

Sebelumnya, Sekjen Gerindra Muzani menyampaikan bahwa figur Cak Imin sebagai sosok yang potensial dipertimbangkan jadi cawapres untuk Prabowo di Pilpres 2024. Ia mengatakan demikian karena status Cak Imin saat ini sebagai Ketum PKB. Adapun PKB sebagai teman koalisi dari Gerindra untuk 2024.

"Yang paling potensial Muhaimin Iskandar karena Pak Muhaimin adalah Ketua Umum PKB yang sekarang ini menjadi partai koalisi Gerindra dan PKB. Sehingga Pak Muhaimin adalah cawapres yang paling potensial dipertimbangkan untuk bisa dampingi Pak Prabowo," kata Muzani di Gedung DPR RI, Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu, 28 September 2022.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya