Survei Capres: Prabowo Teratas, Ganjar dan Anies Beda Tipis

Menhan Prabowo Subianto
Sumber :
  • Instagram KemhanRI

VIVA Politik - Lembaga Skala Survei Indonesia (SSI) merilis kembali riset terbarunya terkait 'Peta Politik Nasional 12 bulan jelang pendaftaran capres'. Dari temuan survei, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto jadi bakal capres dengan elektabilitas teratas.

Prabowo Segera Bahas Koalisi Setelah Ditetapkan Jadi Presiden Terpilih Besok

Direktur Eksekutif SSI, Abdul Hakim menjelaskan dalam survei, responden diajukan pertanyaan terbuka sebagai berikut 'Seandainya pemilihan Presiden dan Wakil Presiden RI dilakukan hari ini, siapa calon Presiden yang akan Anda pilih?' Jawaban responden diketahui memilih Prabowo dengan 15 persen.

Untuk posisi dua, ada Ganjar Pranowo dengan 11,7 persen. Lalu, Anies di urutan tiga dengan 10,7 persen. 

Kemenangan Prabowo-Gibran Diharap Jadi Peluang Kembangkan Ekonomi Berbasis Laut

Dia mengatakan menariknya dalam survei ditemukan jawaban responden uang ingin Jokowi dengan 10 persen. Di bawah Jokowi, ada Ridwan Kamil 3,4 persen, Sandiaga Uno 2,4 persen, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) 1,3 persen, Puan Maharani 1,1 persen. Lalu, Khofifah Indar Parawansa 1 persen.

Direktur Eksekutif Skala Survei Indonesia (SSI), Abdul Hakim

Photo :
  • Istimewa
Malam-malam, Gibran Bawa Koper ke Rumah Prabowo di Kertanegara

Sisanya sejumlah tokoh lain di bawah 1 persen seperti Tri Rismaharini, Muhaimin Iskandar, Airlangga Hartarto, hingga Gatot Nurmantyo. 

"Sementara, yang belum memutuskan atau tidak tahu/tidak jawab/rahasia sebanyak 38,8 persen," kata Hakim dalam paparannya di kantor SSI, Jakarta, Senin, 3 Oktober 2022.

Selanjutnya, dalam simulasi pertanyaan tertutup dengan 10 nama, Menteri Pertahanan RI itu lagi-lagi masih di posisi tertinggi. Posisi dua ada Ganjar dengan 22,3 persen, dan Anies 20,8 persen.

Direktur Eksekutif Skala Survei Indonesia (SSI), Abdul Hakim

Photo :
  • VIVA.co.id/Andrew Tito

Dalam simulasi itu, responden diajukan dengan pertanyaan sebagai berikut 'Seandainya Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden RI dilakukan hari ini. Dari 10 nama calo berikut, mana yang akan anda pilih sebagai Presiden?’

Nama Ridwan Kamil berada di urutan empat yang dipilih responden dengan 6 persen. Lalu, ada Sandiaga Uno 3,5 persen, AHY 3,3 persen, Puan Maharani 2,4 persen, Erick Thohir 2,3 persen, Muhaimin Iskandar 1,5 persen, dan Airlangga Hartarto 1,5 persen.

"Yang belum putuskan atau tidak tahu, tidak jawab, atau rahasia sebanyak 6,1 persen," ujar Hakim.

Survei SSI ini digelar dalam kurun waktu 23-29 September 2022. Jumlah responden yang dilibatkan dalam survei ini sebanyak 1.200 responden di 34 provinsi.

Metode yang digunakan dalam survei adalah multistage random sampling. Lalu, margin of error dalam survei sebesar 2,83 persen.

Pun, teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara tatap muka langsung dengan responden menggunakan kuesioner.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya