Pengamat: Cawapres Anies Harus Dongkrak Elektabilitas Jika Mau Menang

Deklarasi Calon Presiden Partai Nasdem Usung Anies Baswedan
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

VIVA Politik – Sosok calon wakil presiden (cawapres) yang akan mendampingi Anies Baswedan bertarung di Pilpres 2024 tidak bisa hanya sebagai pelengkap. Hal itu diungkapkan Pengamat politik UIN Jakarta yang juga Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia, Adi Prayitno.

NasDem Belum Jelas Oposisi atau Gabung Pemerintah, Cak Imin: Mau Nanya Itu Sungkan

Menurutnya, Cawapres Anies harus mampu mendongkrak elektabilitas pasangan itu agar dapat memenangkan pertarungan. Anies Baswedan harus mempertimbangkan dan melihat sosok cawapres secara serius alias bukan hanya sebagai pelengkap.

"Faktor wakil ini bukan hanya sebatas pelengkap penderita saja. Tapi, harus mampu memberikan dongkrakan atau insentif elektabilitas," ujar Adi saat dikonfirmasi VIVA, Selasa, 4 Oktober 2022.

Houthi Tuding Arab Saudi hingga Rusia, China dan Iran Mulai Satukan Kekuatan

Elektabilitas Anies di Dalam Survei Masih di Bawah Prabowo dan Ganjar

Deklarasi Calon Presiden Partai Nasdem Usung Anies Baswedan

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa
Ahmad Ali Temui Prabowo, Sekjen Nasdem: Bagian dari Silaturahmi, Pak Prabowo Pernah ke Sini

Berdasarkan beberapa survei, elektabilitas Anies Baswedan masih berada di urutan ketiga. Gubernur DKI ini dikalahkan oleh Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto yang menduduki perolehan suara terbanyak dan selanjutnya Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Dengan survei tersebut, Adi menegaskan bahwa pemilihan cawapres ini menjadi variabel penting untuk Anies agar dapat melenggang maju menjadi orang nomor satu di Indonesia. Jika salah memilih, Adi menyebut akan ada risiko yang dialami Anies terkait dengan elektabilitasnya.

"Makanya memilih calon wapres itu merupakan variabel penting untuk bagaimana memenangkan pertarungan di 2024. Sebab, salah memilih calon wakil tentu ini akan berisiko bagi elektabilitas Anies," tandas Adi.

Diberitakan sebelumnya, Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh memberikan otoritas penuh kepada Anies Baswedan untuk memilih sendiri calon wakil presidennya untuk Pilpres 2024. Paloh menegaskan Nasdem tidak akan mengintervensi pilihan Cawapres.

“Langsung kasih prioritas ke Bung Anies,” kata Paloh saat mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai Capres 2024 di NasDem Tower Jakarta, Senin, 3 Oktober 2022.

Paloh menerangkan, jika dirinya atau Partai Nasdem yang pilih Cawapres untuk Anies, khawatir ada ketidakcocokan dengan Anies sebagai calon presidennya. Menurut Paloh, ketidakcocokan merupakan penyakit bagi pemerintahan ke depannya. 

“(Misal dipilihkan) gimana kalau tidak cocok? Belum-belum cari penyakit,” kata Paloh.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya