Elite Demokrat: Jokowi Hanya Sekadar Janji, Anies Sebaliknya

Unggah foto saat nober Formula E, Anies ucapkan ulang tahun ke Jokowi
Unggah foto saat nober Formula E, Anies ucapkan ulang tahun ke Jokowi
Sumber :
  • Instagram: Anies Baswedan

VIVA Politik - Dinamika yang memanas antara elite Nasdem dengan PDI Perjuangan (PDIP) soal Anies Baswedan antitesis Jokowi jadi perhatian. Elite partai politik (parpol) lain pun bereaksi dengan ikut menyindir PDIP serta Jokowi.

Deputi Bappilu DPP Partai Demokrat, Kamhar Lakumani menganggap penilaian politikus NasDem, Zulfan Lindan yang menyebut Anies antitesis Jokowi merupakan hal lumrah. Menurut dia, publik memiliki penilaian masing-masing untuk menguji kualitas Anies. Bagi dia, biar publik yang menilai dan menguji argumentasi tersebut.

“Dan menguji kualitas argumentasi ini dari apa yang disampaikan dan diterangkan bahwa Mas Anies merupakan antitesis Pak Jokowi. Kami memiliki pandangan yang sama bahwa Mas Anies adalah antitesis Pak Jokowi,” kata Lamhar saat dihubungi pada Kamis, 13 Oktober 2022.

Deputi Bappilu DPP Partai Demokrat Kamhar Lakumani

Deputi Bappilu DPP Partai Demokrat Kamhar Lakumani

Photo :
  • Instagram @kamharlakumani

Menurut dia, publik diklaim memiliki catatan tak ada satu janji kampanye Jokowi yang terealisasi selama dua periode ini. Justu, kata dia, agenda yang tidak pernah dijanjikan Jokowi yakni pemindahan ibu kota negara (IKN) ke Kalimantan Timur malah dikerjakan.

Kamhar juga menyinggung janji kampanye Jokowi seperti tol laut, kembali membeli Indosat, hingga penguatan KPK yang tak ada terealisasi.

“Jika catatan dan memori publik bahwa tak satu pun janji kampanye Pak Jokowi yang terealisasi mulai dari Mobil Esemka, membeli kembali Indosat, Tol Laut, ekonomi yang akan meroket, penguatan KPK, kereta cepat tanpa menggunakan APBN dan sebagainya," tutur Kamhar. 

Halaman Selanjutnya
img_title