Kode Keras Prabowo Dukung Bobby Nasution Lagi di Pilkada 2024

Prabowo dan Bobby Nasution
Sumber :
  • VIVA / B.S Putra (Medan)

VIVA Politik – Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, tidak mau terburu-buru merestui Muhammad Bobby Afif Nasution maju di Pilkada Sumut tahun 2024. Karena, masih ada tugas harus diselesaikan menantu Presiden RI, Joko Widodo sebagai Wali Kota Medan.

“Ya apa harus eksplisit (gamblang). Kami dahulu juga yang mengusung beliau (jadi) Wali Kota (Medan," kata Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto, usai dijamu makan malam di rumah dinas Wali Kota Medan, di Jalan Jendral Sudirman, Kota Medan, Kamis malam, 26 Januari 2023.

Prabowo dan Bobby Nasution

Photo :
  • VIVA / B.S Putra (Medan)

Didampingi Bobby Nasution, Prabowo Subianto mengatakan suami Kahiyang Ayu itu, cara kepemimpinannya sebagai Wali Kota Medan, cukup baik.

"Saya kira, waktu masih cukup untuk Pak Bobby sosialisasi, maupun memperlihatkan leadership-nya tapi ya kalau saya monitor cukup lumayan,” kata mantan calon Presiden 2014 itu.

Meski tidak mau terburu-buru merestui, Prabowo Subianto mengungkapkan hak Bobby Nasution memutuskan maju atau tidak di Pilkada Sumut 2024.

“Saya kira beliau yang harus putuskan. Beliau mengabdi,” tutur Menhan Prabowo Subianto.

Kenang Jenderal Wismoyo, Prabowo: Ajaran Beliau Bawa Saya Sampai Mendapat Mandat Rakyat

Menhan sekaligus Ketum Gerindra Prabowo Subianto saat acara G20.

Photo :
  • Dok. Tim Media Prabowo Subianto

Prabowo Subianto mengungkapkan banyak tokoh-tokoh di Sumut memilik jiwa kepemimpinan untuk menjadi pemimpin di provinsi ini. Yang nanti bisa diusung Gerindra di Pilkada Sumut 2024. Tidak lepas jiwa leadership juga ada pada Bobby Nasution.

Surya Paloh Temui Prabowo di Kertanegara, Nasdem Jadi Gabung Koalisi?

“Kebetulan saya memang bisa dikatakan di tentara. Kita juga banyak tokoh-tokoh dari Sumut. Jadi kita lihat leadership dari tokoh-tokoh Sumut itu cukup menonjol dalam sejarah. Jadi saya kira darah leadership itu ada di Pak Bobby ini,” jelas Prabowo Subianto.

Menhan Prabowo Subianto

Photo :
  • Youtube Sekretariat Presiden
Jusuf Kalla Beri Selamat ke Prabowo-Gibran: Terima Kenyataan

Untuk diketahui, Pilkada Sumut tahun 2018, lalu. Gerindra mengusung pasangan Edy Rahmayadi dan Musa Rajekshah (Eramas) bersama sejumlah partai politik. Apakah Prabowo Subianto akan kembali mengusung mantan Pangkostrad itu, di Pilkada Sumut 2024 atau tidak?.

Sekjen Partai Gerindra, Ahmad Muzani di Jalan Kertanegara IV, Jakarta Selatan, Kamis, 25 April 2024

Waketum Nasdem Ahmad Ali Temui Prabowo Minta Dukungan Maju Pilgub Sulteng

Sekjen Gerindra Ahmad Muzani membernarkan pertemuan Waketum Nasdem Ahmad Ali dengan Prabowo untuk minta dukungan di Pilgub Sulteng. Ia menegaskan Gerindra mendukungnya

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024