Prabowo Puji Jokowi: Bukan Saya Menjilat, Kalau Pemimpin Benar Harus Diakui

Prabowo Subianto di HUT ke-15 Partai Gerindra
Sumber :
  • VIVA/ Zendy Pradana

VIVA Politik – Ketua Umum Parti Gerindra, Prabowo Subianto, kembali memuji kepemimpinan Presiden Joko Widodo. Kata dia, Presiden Jokowi dalam mempimpin Indonesia ini tak banyak bicara, dan berani dalam mengambil keputusan. 

Prabowo, yang saat ini dipercaya sebagai Menteri Pertahanan RI Kabinet Indonesia Maju 2019-2024 dan dua kali menjadi rival di Pilpres 2014 dan 2019, mengakui bahwa cita-cita Jokowi sama dengan dirinya. Cita-citanya saat maju di dua kali pilpres itu, jelas Prabowo, sama dengan yang dijalankan oleh Presiden Jokowi saat ini.

Presiden Jokowi sidak ke ruangan kerja Menhan Prabowo Subianto

Photo :
  • Instagram @prabowo

"Dan saya ingin tegaskan di sini, bahwa setelah saya gabung dengan pemerintah yang dipimpin Jokowi, saya menjadi saksi berapa beliau bekerja keras dengan cita-cita yang sama dengan cita-cita kita," ujar Prabowo di Kantor DPP Partai Gerindra, Ragunan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan pada Senin 6 Febuari 2023.

Menurutnya, Presiden Jokowi merupakan pemimpin yang tegas dalam mengambil sebuah keputusan. Hal itu terlihat ketika pandemi COVID-19 tengah melanda Indonesia. Jokowi mengambil sikap untuk tidak melakukan lockdown negara demi memikirkan warganya yang menengah ke bawah.

"Waktu COVID mulai meletus, seluruh dunia panik, saya saksi Presiden kita ditekan oleh WHO dan tetangga terdekat untuk lockdown total. Dan banyak yang menyarankan lockdown," kata dia. 

"Beliau melihat kalau lockdown bagaimana rakyat kita yang miskin dan makan dengan upah harian. Kalau lockdown berarti tidak ada yang boleh keluar rumah. Indonesia tidak mampu. Saya jenderal, saya ikut aksi pertempuran, saya saksi, pemimpin yang bisa ambil dan tidak, dan beliau bisa ambil keputusan, dan berani melawan tekanan dari mana-mana," jelasnya. 

Memuji Mengakui, Bukan Menjilat

Dijagokan Wali Kota Bekasi, Jokowi Ogah Campuri Urusan Kaesang

Presiden Jokowi dan Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto

Photo :
  • Biro Pers, Media dan Informasi Sekretariat Presiden

Pujian kepemimpinan yang disampaikan oleh Prabowo di acara HUT ke-15 Partai Gerindra itu, jelas Prabowo, bukan karena dirinya ingin menjilat. Tetapi ditegaskan Prabowo, itu adalah bentuk pengakuannya terhadap kepemimpinan Jokowi.

Jokowi akan Bisiki Prabowo soal Potensi Besar dari Budi Daya Ikan Nila Salin

"Itulah kenapa saya membela beliau, saya yakin pemerintah beliau akan berhasil. Bukan saya menjilat, kalau pemimpin benar kita harus akui itu," katanya.

Tanggapi Luhut, Jusuf Kalla: Saya Tidak Mengerti Toxic
Ganjar Pranowo Hadiri Acara Halal bi Halal TPN di Posko Pemenangan

Prabowo Mau Buat Presidential Club, Ganjar: Bagus-bagus Aja

Ganjar Pranowo itu menilai akan sangat bagus jika pembentukan Presidential Club bertujuan untuk silaturahmi antar presiden terdahulu.

img_title
VIVA.co.id
8 Mei 2024