Soal Deklarasi Koalisi Perubahan, Anies: Tunggu Tanggal Mainnya!

Anies Baswedan.
Sumber :
  • VIVA/Zendy Pradana

VIVA Politik – Bakal calon presiden (capres) Republik Indonesia (RI), Anies Baswedan menjelaskan bahwa sejauh ini deklarasi koalisi perubahan itu masih terus dipikirkannya. Ia menegaskan bahwa dalam waktu dekat menyampaikan ke publik terkait deklarasi koalisi perubahan.

TKN Sebut Puluhan Ribu Pendukung Prabowo-Gibran Akan Ajukan Diri Jadi Amicus Curiae

“Ada ide? Nantilah, tunggu tanggal mainnya,” ujar Anies di Jakarta Selatan dikutip, Kamis 16 Februari 2023.

Tak hanya itu, Anies pun masih belum juga menyebutkan siapa yang akan mendampinginnya menjadi cawapres pemilu tahun 2024.

KPU Yakin MK Tolak Amicus Curiae yang Diajukan Megawati karena Tak Ada dalam UU Pemilu

“Nanti kita lihat, sekarang sampai kriteria dulu,” beber dia.

Elite PAN: Megawati Berhak Ajukan Amicus Curiae tapi Hakim yang Putuskan Diperlukan atau Tidak

Sebelumnya diberitakan, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) terus melakukan pertemuan dengan sejumlah kader partai dan relawan. AHY bersama Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak dan Bendahara Demokrat Renville Antonio bertemu dengan sejumlah elemen masyarakat di Kota Batu.

AHY mengatakan, dia ingin menyiapkan Partai Demokrat untuk meraih kesuksesan di Pemilu 2024. Dia menyebut, waktu yang hanya tersisah satu tahun harus dimanfaatkan dengan seefektif mungkin termasuk konsolidasi internal.

Bakal capres Anies Baswedan.

Photo :
  • tvOne

"Saya ingin selalu fokus pada upaya besar agar, pertama, menyiapkan Partai Demokrat untuk benar-benar sukses dalam Pemilu 2024. Waktunya tidak lama lagi, kurang lebih satu tahun. Konsolidasi internal yang dilakukan setiap saat di seluruh provinsi. Di seluruh kabupaten atau kota menjadi sangat penting," kata AHY, Rabu, 8 Februari 2023.

Target perolehan suara Partai Demokrat pada pemilu 2024 sebesar 15 persen. Dengan sisa waktu yang ada dia tidak mau bersantai-santai. Untuk itu, waktu yang ada dia manfaatkan untuk menjalin kedekatan dengan masyarakat, salah satunya bertemu dengan sejumlah komunitas di Kota Batu.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya