PPP Umumkan Capres-Cawapres lewat Forum Rakernas pada Maret

Logo Partai Persatuan Pembangunan (PPP)
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Novrian Arbi

VIVA Politik – Partai Persatuan Pembangunan (PPP) bakal mengumumkan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) untuk Pilpres 2024 pada Maret 2023.

Gibran Bantah Presiden Jokowi Gabung Golkar

Ketua Dewan Pimpinan Pusat PPP Achmad Baidowi (Awiek) mengatakan, sosok capres-cawapres itu akan diumumkan pada forum musyawarah kerja nasional (Mukernas).

"Soal capres dan cawapres, sepertinya akan kita putuskan melalui Mukernas yang dijadwalkan pada Maret atau April ini. Tapi itu juga sambil kita menunggu aspirasi dari usulan wilayah," kata Awiek kepada wartawan, Selasa, 28 Februari 2023.

MK Sebut Hakim Arsul Sani Bisa Tangani Sengketa Pileg PPP

Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono

Photo :
  • Istimewa
Isu Partai Rival Gabung Dukung Prabowo, Sangap Surbakti Khawatir Bisa Jadi Duri dalam Daging

Awiek lanjut mengatakan, partainya termasuk Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) tidak mau tergesa-gesa dalam mengusung capres dan cawapres. “Intinya yang terpenting itu nanti di ending-nya, bagaimana kita bisa menangkan kontestasi di Pilpres 2024," ujarnya.

Sementara itu, munculnya nama Ganjar Pranowo sebagai bakal capres yang diusulkan sejumlah internal partai termasuk Partai Amanat Nasional (PAN) akan ditampung. Nama-nama yang muncul akan dipertimbangkan untuk diusung.

Sekretaris Fraksi PPP Achmad Baidowi.

Photo :
  • VIVA.co.id/ Lilis Khalisotussurur.

“Tentu itu akan disampaikan dalam forum pengambilan keputusan. Berdasarkan pengalaman yang ada, PPP tidak pernah mengambil keputusan di luar aspirasi struktur di bawah,” katanya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya