Kritik Pedas AHY: Banyak Program Pemerintah Dilakukan Secara Grasa-grusu

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY.
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY.
Sumber :
  • Istimewa

VIVA Politik – Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), dalam pidato politiknya di hadapan ribuan kadernya, kembali melayangkan kritik terhadap pemerintahan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden KH Maruf Amin.

AHY mengatakan, tata kelola pemerintahan Presiden Jokowi ini berjalan kurang baik. Hal ini diakibatkan karena banyaknya program atau kebijakan yang dibuat secara tergesa-gesa.

"Tata kelola pemerintahan saat ini tidak dikelola dengan baik. Banyak program pemerintah dilakukan grasa-grusu, terburu-buru dan kurang perhitungan," kata AHY dalam pidato politiknya di Tennis Indoor Senayan, Jakarta Pusat, Selasa, 14 Maret 2023.

Food Estate

Presiden Jokowi bersama Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo saat meninjau lokasi lumbung pangan nasional (food estate) di Kalimantan Tengah. (Foto ilustrasi)

Presiden Jokowi bersama Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo saat meninjau lokasi lumbung pangan nasional (food estate) di Kalimantan Tengah. (Foto ilustrasi)

Photo :
  • Biro Pers Media dan Informasi Sekretariat Presiden

Jika kritikan AHY sebelumnya dilayangkan menyangkut pembangunan infrastruktur pemerintahan Presiden Jokowi, kali ini AHY mengkritik sejumlah program pemerintah, Diantaranya adalah proyek food estate alias pengembangan ketahanan pangan di dalam negeri. Yang dianggapnya terburu-buru.

"Apa kabar program food estate? Banyak yang mengkritik kebijakan food estate ini, program yang hanya mengandalkan ekstensifikasi lahan saja, tapi dinilai mengabaikan faktor ekonomi dan sosial," tuturnya.

Halaman Selanjutnya
img_title