Duet Prabowo-Airlangga Mencuat, PAN Sebut Semua Bisa dan Memungkinkan

- Istimewa
VIVA Politik – Kontestasi politik di 2024 semakin mengemuka, terutama untuk pasangan capres-cawapres. Belakangan mencuat usulan duet Prabowo Subianto dengan Airlangga Hartarto.
Apalagi Partai Gerindra dan PKB, tengah berkomunikasi secara intens dengan Partai Golkar. Sementara Ketum Golkar Airlangga Hartarto, mengakui wacana duet ini pembahasannya semakin dalam.
"Semua bisa dan mungkin saja," kata Wakil Ketua Umum PAN, Viva Yoga Mauladi, Rabu 22 Maret 2023.
PAN saat ini masih bersama-sama Partai Golkar dan PPP, membentuk Koalisi Indonesia Bersatu atau KIB. Maka dari itu, Viva yakin kalau Golkar akan membahas dulu dengan KIB sebelum ada keputusan terkait wacana yang mencuat tersebut.
Viva yakin Golkar tidak akan mengambil keputusan sendiri. Karena lanjut dia, hal serupa juga dilakukan oleh PAN.
"Bahwa tidak akan mengambil keputusan sendiri tanpa mengajak anggota KIB lainnya," katanya.
Dia juga menegaskan, bawah ketiga partai di KIB masih tetap solid. Dengan munculnya wacana duet Prabowo-Airlangga tersebut, menurut dia adalah hal yang wajar dan biasa.Â