DPR Curiga Penembakan di Kantor MUI Motifnya Ingin Ganggu Stabilitas Politik

Pelaku penembakan di kantor pusat MUI, Jakarta, diamankan aparat
Sumber :
  • Dok Polri

VIVA Politik – Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni, mengecam aksi penembakan yang terjadi di kantor Mejelis Ulama Indonesia atau MUI, Selasa, 2 Mei 2023. Politikus Partai Nasdem itu menyoroti adanya oknum yang sengaja hendak merusak stabilitas politik dan keamanan negara. 

“Apakah ada oknum-oknum yang sengaja ingin merusak stabilitas politik dan keamanan. Ini sangat-sangat berbahaya,” kata Sahroni kepada wartawan. 

Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni

Photo :
  • DPR RI

Sahroni mengatakan, peristiwa penembakan oleh orang yang belum diungkap identitasnya di kantor MUI, Jakarta, sangat mengejutkan dan memprihatinkan. Dia mendesak kepolisian segera mengungkap rinci motif di balik penembakan tersebut.

“Ini adalah peristiwa yang sangat mengejutkan dan memprihatinkan. Polisi harus selidiki dengan detil apa motif di balik aksi ini,” kata Sahroni. 

Kantor Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat di Jakarta

Photo :
  • VIVA/Yeni Lestari

Sebelumnya diberitakan aksi penembakan terjadi di Kantor Majelis Ulama Indonesia (MUI), di Jakarta Pusat pada Selasa, 2 Mei 2023 pagi. Dikabarkan pelaku meninggal dunia.

"Betul (ada penembakan di Kantor MUI). Pelaku sudah meninggal," kata Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Komarudin saat dihubungi, Selasa, 2 Mei 2023. 

KKB Papua Tembak Mati Warga Sipil di Puncak Jaya, Pelakunya KKB Bumi Walo

Komarudin belum menjelaskan lebih jauh terkait dengan kematian pelaku. Sejauh ini, diduga aksi penembakan dilakukan oleh satu orang pelaku. Kata Komarudin, pihaknya masih melakukan penyelidikan di lokasi kejadian.

"Saat ini sedang olah TKP, pemeriksaan saksi dan sebagainya. Nanti kalau sudah dapat identitas pelaku latar belakang dan sebagainya, modus dan sebagainya nanti kita rilis," imbuhnya. 

MUI Dorong Pemerintah RI Prakarsai Bantuan Militer untuk Palestina Setop Kebiadaban Israel
Berbagai Merk Oli Palsu yang Digrebek Polda Banten.

Home Industri Oli Palsu di Banten, Sehari Produksi 2.400 Botol dan Raup Rp 5,2 Miliar

Home industri pembuatan oli palsu, dengan merk terkenal seperti Yamalube, Federal Ultratec, MPX1, MPX2 dan SPX2 di grebek Oleh kepolisian, dari Polda Banten, pada Selasa.

img_title
VIVA.co.id
3 Juni 2024