Ciri-ciri Parpol Baru Dukung Prabowo, Gerindra: Warnanya Merah Putih

Ketua Harian DPP Gerindra sekaligus Wakil Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad
Sumber :
  • DPR RI

Jakarta - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sebelumnya mengungkap bahwa ada partai politik (parpol) baru yang merapat ke Koalisi Indonesia Maju (KIM) dan mendukung dirinya pada Pilpres 2024 mendatang.

Brigjen Trunoyudo Blak-Blakan soal Pejabat Kominfo Diperiksa Terkait Judol

Kekinian, Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad membocorkan warna parpol yang akan bergabung ke KIM ialah merah putih.

"(Warnanya) merah putih," kata Dasco kepada wartawan di kawasan Tangerang Selatan, Minggu, 8 Oktober 2023.

Ungkap Penambahan 10 Persen Saham RI di Freeport Berpotensi Gratis, Bahlil: Hasil Lobi

Wakil Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad

Photo :
  • DPR RI

Dasco enggan mengungkap lebih jauh nama parpol yang dimaksud. Ia juga tidak mau membocorkan kapan parpol itu mendeklarasikan dukungan untuk Prabowo di Pilpres 2024.

Prabowo Gelar Rapat Internal Bahas Kemandirian Energi dan Subsidi Tepat Sasaran

"Kalau itu bocoran lagi kalau dikasih tau, tunggu tanggal mainnya," jelas Dasco.

Sebelumnya diberitakan, bakal calon presiden (bacapres) Prabowo Subianto mengungkapkan, akan ada partai lainnya yang akan merapat ke Koalisi Indonesia Maju (KIM). Hal itu diungkapkanmya di kediamannya, di Kartanegara, Jakarta Selatan. 

Bacapres Prabowo Subianto saat Rapimnas Demokrat di JCC, Senayan.

Photo :
  • Youtube Demokrat

Prabowo mulanya mengatakan bahwa dirinya paham atas keinginan banyak orang agar Wali kota Surakarta, Gibran Rakabuming Raka mendampingi dirinya sebagai Calon Wakil Presiden (Cawapres) pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang 

"Saya mengerti, di daerah pun saya mendengar harapan-harapan seperti itu," kata Prabowo dalam konferensi pers Sabtu, 7 Oktober 2023.

Namun jelasnya, hal itu belum dapat diputuskan sebab di ada dalam bagian KIM yang terdiri dari beberapa partai, yakni Partai Gerindra, Partai Golkar, PAN, dan Partai Demokrat.

"Insya Allah sebentar lagi akan ada yang menyusul, dan kita akan menerima siapa pun mendukung," ujarnya.

Prabowo bersama AHY dan Airlangga.

Photo :
  • Andrew Tito/VIVA.

Seperti diketahui, Prabowo Subianto telah diusung menjadi bakal calon presiden (capres) oleh Partai Gerindra. Selain Gerindra, beberapa partai politik (parpol) lain juga ikut mendeklarasikan dukungan terhadap Prabowo Subianto. 

Parpol pendukung Prabowo itu tergabung dalam koalisi bernama Koalisi Indonesia Maju (KIM). Adapun beberapa parpol yang dimaksud antara lain, Golkar, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Demokrat, Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Gelora. 

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto

Pejabat Kementerian di Bawah Kemenko Perekonomian Kumpul, Ini yang Dibahas

Seluruh kementerian di bawah Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian berkumpul di Kantor Kemenko Perekonomian, Jakarta, Kamis, 31 Oktober 2024.

img_title
VIVA.co.id
31 Oktober 2024