Surya Paloh Singgung Perjuangan Mengusung Anies: Kita Sudah Hadapi Sinisme dan Keraguan

Ketum Nasdem mengantar Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar Daftar Capres-Cawapres ke KPU.
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

Jakarta – Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh mengatakan Koalisi Perubahan termasuk dirinya sudah mengaku siap menghadapi proses sinisme yang akan dihadapinya ke depan dalam ikhtiar mendukung duet Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin.

Ini 3 Hakim MA yang Kabulkan Ubah Syarat Usia Calon Kepala Daerah

"Kita menghadapi berbagai cobaan. Kita sudah menghadapi perasaan sinisme ketidakpercayaan keraguan seakan-akan kita dipaksa untuk percaya. Bahwa, kita tidak punya kapasitas dan tidak berdaya memperjuangkan Anies Baswedan yang terbaik sebagai calon pemimpin," kata Paloh di Nasdem Tower pada Kamis 19 Oktober 2023.

Dia menyebut kalau masa tersebut telah dilaluinya dengan legowo. Ia menekankan hal itu dilakukan karena berkat ridho Allah sehingga mampu dilewati meski tak mudah.

KPU Belum Terima Salinan Putusan MA Soal Perubahan Syarat Usia Calon Kepala Daerah

"Allah SWT memberikan lindungan betapa beratnya tantnagan itu kita akan mampu melewati itu dan kita akan membawa kemenangan kepada pasangan kita ini," jelas Paloh.

Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar Daftar Capres-Cawapres

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa
Donald Trump Dinyatakan Bersalah atas Rencana Uang Tutup Mulut untuk Pengaruhi Pemilu 2016

Pun, saat di KPU, Surya Paloh menyampaikan Koalisi Perubahan yang mengusung Anies-Cak Imin tak hanya bertekad untuk memenangkan Pemilu 2024. Paloh bilang demikian dalam sambutan saat mengantar Anies-Cak Imin ke KPU.

Mulanya, Paloh lebih dulu perkenalkan Anies-Cak Imin di depan Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari beserta anggota KPU lainnya.

"Koalisi Perubahan hari ini mengantarkan pasangan calon presiden dan calon wakil presiden yang kita sudah kenal, tidak perlu saya perkenalkan. Tapi saya perkenalkan lagi Bapak Anies Baswedan dan Bapak Muhaimin Iskandar," kata Paloh.

Dia lantas menjelaskan pihaknya berharap agar Pemilu 2024 dapat berjalan dengan baik, tertib, profesionalisme dan adil bagi seluruh peserta pemilu. Bukan hanya untuk pasangan dari Koalisi Perubahan.

Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar Daftar Capres-Cawapres

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Lebih lanjut, dia menekankan Koalisi Perubahan pengusung Anies-Cak Imin tak hanya bertekad untuk memenangkan Pemilu 2024. Namun, juga bertekad mewujudkan agar persatuan dan kesatuan bangsa tetap utuh selama pelaksanaan Pemilu 2024.

"Kami tekankan, Koalisi Perubahan tidak hanya bertekad untuk memenangkan kompetisi pada pemilu 2024 mendatang, bukan hanya itu semata tetapi jauh daripada itu, kemenangan dapat dicapai dengan tetap mampu menjaga persatuan dan kesatuan bangsa ini," jelasnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya