Klarifikasi KPU soal WNI di Taipei Sudah Dapat Surat Suara Pemilu 2024

Surat suara Pilpres 2024
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta - Ketua Komisi Pemilihan Umum atau KPU, Hasyim Asy’ari, memberikan penjelasan terkait video viral di media sosial warga negara Indonesia (WNI) di Taipei yang sudah mendapatkan surat suara untuk Pemilu 2024. Jelas dia, KPU memang sudah mengirimkan surat suara ke Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN) Taipei.

KPU Sebut Caleg Terpilih Tak Perlu Mundur jika Daftar Pilkada 2024

“KPU telah mengirimkan surat suara untuk masing-masing jenis pemilu kepada PPLN Taipei dan telah diterima seluruhnya 22 Desember 2023. Artinya, PPLN Taipei sudah menerima surat untuk 3 metode pemilih di Taipei sebanyak 230.307 lembar,” kata Hasyim di Jakarta pada Selasa, 26 Desember 2023.

Hasyim menjelaskan, bahwa jumlah surat suara yang dikirim ke PPLN Taipei sebanyak 230.307 lembar itu untuk masing-masing jenis pemilu, yakni Pemillu Presiden dan DPR RI dapil DKI 2. Jelas dia, 175.145 surat suara untuk masing-masing jenis pemilu tersebut diantaranya untuk pemilih yang menggunakan metode pos.

 KPU Minta MK Tolak Tudingan Suara Nasdem Berkurang dan Golkar Bertambah di Jabar 1

“Jadi perlu kami jelaskan, surat suara yang dicetak untuk 3 metode memilih di Taipei yaitu TPS, KSK dan pos itu 230.307 lembar. Nah, di dalam 230.307 itu terdapat 175.145 surat suara untuk metode pos,” jelas dia.

Sementara, kata dia, PPLN Taipei telah mengirimkan diantaranya 175.145 surat suara sebanyak 31.276 surat suara atau amplop yang berisi surat suara Pilpres dan DPR RI dapil DKI 2. Adapun rinciannya, lanjut Hasyim, sebanyak 929 lembar surat suara presiden dan wakil presiden, 929 lembar surat suara DPR RI DKI Jakarta dapil 2 pada 18 Desember 2023.

DKPP Terima Ratusan Pengaduan Pelanggaran Kode Etik Penyelenggara Pemilu sepanjang 2024

“Jadi amplop atau surat yang dikirimkan pada gelombang pertama dari PPLN kepada pemilih itu 18 Desember 2023, sebanyak 929 amplop. Di dalam amplop terdapat 2 jenis surat suara presiden dan DPR RI,” ungkapnya.

Gelombang keduanya, kata Hasyim, dikirimkan oleh PPLN kepada pemilih pada 25 Desember 2023 sebanyak 30.347 amplop lembar surat suara. Untuk Pilpres dan DPR, lanjut dia, menjadi 1 amplop isinya dua surat suara.

“Sehingga, pengiriman surat suara untuk metode pos oleh PPLN Taipei kepada pemilih untuk 2 gelombang itu jumlah total ada 62.552 lembar,” jelas dia.

Hasyim menambahkan, berdasarkan surat Ketua PPLN Taipei, bahwa surat suara untuk pemilih metode pos masih terdapat 143.869 surat suara untuk masing-masing jenis pemilu yang belum dikirimkan kepada pemilih, dan masih di Kantor PPLN Taipei. 

“Nah, secara tertulis jadwal pengiriman surat suara PPLN Taipei kepada pemilih itu mestinya tanggal 2-11 Januari 2024. Tapi faktanya, PPLN Taipei sudah mengirimkan itu mendahului dari yang sudah dijadwalkan yaitu dikirimkan secara bergelombang tadi,” pungkasnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya