Hidayat Nur Wahid Dukung Golput Haram

"Ini Karena Dia Ingin jadi Presiden"

VIVAnews - Dukungan Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat, Hidayat Nur Wahid, bahwa golput adalah haram mendapat kecaman. Mantan Presiden Abdurrahman Wahid (Gus Dur) menyatakan pernyataan itu karena Hidayat Nur Wahid ingin maju dalam Pilpres 2009.

"Ini karena dia ingin jadi presiden," kata Gus Dur dalam acara kongkow bareng di Radio 68H, Kayu Manis, Jakarta, Sabtu 20 Desember 2008.

Gus Dur menegaskan pernyataan dirinya yang menyarankan golput itu karena sering terjadi kecurangan di Komisi Pemilihan Umum. Sedangkan pernyataan Hidayat yang ingin agar golput diharamkan karena dia Ketua Majelis Permusyarawatan Rakyat. "Dia mengatakan itu wajar saja, kan dia Ketua MPR," ujarnya.

Ajakan golput datang dari sejumlah golongan. Di antaranya mantan Presiden Abdurrahman Wahid. Alasannya tidak percaya dengan penyelenggara pemilihan dan partai politik peserta pemilihan umum 2009.

Hotman Paris Sindir Kubu Amin dan Ganjar: Jangan Nangis Kalau Kalah
Ilustrasi Perawatan Kesehatan

Pencarian Perawatan Kesehatan Global, Memahami Perspektif dan Tren Masyarakat Indonesia

Salah satu faktor utama yang mendorong masyarakat Indonesia untuk mencari pengobatan di luar negeri adalah kekurangan infrastruktur kesehatan yang memadai.

img_title
VIVA.co.id
16 April 2024