DPR Kirim Tim ke Cikeusik dan Temanggung

Sejumlah motor di halaman Gereja Pantekosta Temanggung dibakar massa
Sumber :
  • ANTARA/Anis Efizudin

VIVAnews - Komisi VIII Dewan Perwakilan Rakyat yang membidangi keagamaan mengirim tim meninjau dua lokasi yang dilanda aksi kekerasan pada pekan lalu.

Viral Aksi Emak-emak di Makassar Mengamuk Sambil Ancam Pakai Parang Penagih Utangnya

 "Kami ingin tahu sejauh mana pembinaan umat oleh Kementerian Agama di kedua daerah tersebut. Jadi kami bagi menjadi dua tim, satu ke Cikeusik dan satu ke Temanggung," kata Ketua Komisi VIII, Abdul Kadir Karding, menyatakan di Gedung DPR, Senin 14 Februari 2011,

Karding sendiri mendapat jatah kunjungan ke Temanggung. "Kami akan melihat kondisi terakhir di sana seperti apa. Bagaimana efektivitas Forum Kerukunan Umat Beragama-nya. Kami juga mau melihat kondisi gereja-gereja di sana," kata Karding.

Pada Minggu 6 Februari lalu, terjadi penyerangan atas jemaah Ahmadiyah di Cikeusik, Pandeglang. Tiga pengikut Ahmadiyah tewas dalam kejadian itu. Polisi telah menetapkan lima orang tersangka atas kejadian itu.

Dua hari kemudian kembali terjadi kekerasan berbau agama di Temanggung, Jawa Tengah. Tiga gereja menjadi sasaran perusakan, setelah Pengadilan memvonis seorang terdakwa penista agama lima tahun penjara. Atas kejadian ini, 24 orang telah ditetapkan jadi tersangka.

Bertemu Majelis Masyayikh, Menag Bahas Rekognisi Santri dan Ma’had Aly
Song Hye Kyo dan Gong Yoo

Gong Yoo dan Song Hye Kyo Bakal Main Drama Sejarah Bareng

Penggemar drama Korea bersiaplah untuk menyambut kehadiran dua bintang top dalam sebuah kisah sejarah yang menggugah. Gong Yoo dan Song Hye Kyo, dua nama besar di Korea.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024