Pramono: Angket Pajak Gagal, Ini Momentum SBY

Megawati Soekarnoputri & Pramono Anung
Sumber :
  • Antara/ Widodo S Jusuf

VIVAnews - Mantan Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Pramono Anung, menilai momentum kandasnya Hak Angket Mafia Pajak sebaiknya dimanfaatkan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono untuk memberantas mafia pajak. Fokus utama, berantas masalah manipulasi pajak.

"Setelah angket kemarin gagal, harapannya Presiden serius menangani harapan masyarakat. Salah satunya masalah perpajakan," kata Pramono Anung di gedung DPR, Jakarta, Rabu 23 Februari 2011.

Menurut dia, salah satu hal terpenting masalah perpajakan adalah manipulasi pajak. Manipulasi pajak menjadi fokus utama setelah kasus Gayus Tambunan terbongkar.

"Gayus yang jadi Kasi (kepala seksi) saja bisa mendapatkan sampai ratusan miliar. Nah, ini kan orang menjadi beranggapan apakah ada Gayus-gayus lain?" ujar Wakil Ketua DPR ini.

Pramono menegaskan, seharusnya pemberantasan mafia pajak dengan fokus manipulasi pajak menjadi tekad utama Presiden. Karena, persoalan itu sudah menjadi masalah publik.

"Kalau Presiden SBY serius menangani masalah manipulasi pajak, ini bisa menjadi momentum untuk memperbaiki kepercayaan publik."

Ribuan Rumah dan Ratusan Hektare Sawah di Tasikmalaya Terendam Banjir
Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres) Heru Budi Hartono

Heru Budi Kunker ke Jepang, Harap Proyek MRT East-West Groundbreaking Agustus

Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi bersama Menhub Budi Karya Sumadi bertemu dengan sejumlah petinggi Pemerintah Jepang untuk membahas kerja sama di bidang Transportasi.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024