Nasdem Sulsel: Nasdem Belum Siap Ikut Pemilu

Walikota Makassar Ilham Arief Sirajuddin dan istri, Aliyah Mustika
Sumber :
  • Antara/ Adnan

VIVAnews - Ketua Nasional Demokrat Sulawesi Selatan, Ilham Arief Siradjuddin, meragukan rencana Partai Nasdem untuk ikut Pemilu 2014. Ilham masih meyakini hasil pertemuan Februari 2011 lalu, jika Nasdem akan tetap menjadi organisasi masyarakat (ormas).

“Pada saat itu, Bang Paloh (Surya Paloh) menegaskan Nasdem tetap akan menjadi ormas. Dan sejak bulan Februari, tidak ada pertemuan maupun pemberitahuan kepada daerah-daerah tentang rencana menjadi partai,” kata Ilham Arief Siradjuddin, Rabu, 27 April 2011.

Lebih dari itu, Ilham memiliki penilaian tersendiri soal kesiapan Nasdem menjadi partai politik. “Saya pikir untuk tahun 2014, Nasdem belum siap jadi Parpol. Kalau hitung-hitungan saya, Nasdem baru siap jadi partai politik untuk pemilu 2019 mendatang,” kata Ilham, yang juga Ketua DPD Partai Demokrat Sulsel ini.

Tapi kalaupun Nasdem betul-betul jadi parpol, Ilham menegaskan, bahwa anggotanya akan banyak keluar dari Nasdem. Mereka akan beramai-ramai keluar dari ormas tersebut karena terkendala pada aturan undang-undang. Soalnya, banyak anggota Nasdem yang berlatar belakang Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan menjadi anggota partai lainnya.

Namun demikian, ia tetap menghargai sikap yang dilakukan oleh mantan politisi PAN, Patrice Capella, yang mempelopori pembentukan Partai Nasdem bahkan langsung mendaftarkan ke Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia. Ilham menegaskan, apa yang dilakukan oleh Patrice adalah hak pribadinya dan bisa saja dilakukan oleh semua orang. Tapi lagi-lagi ia meyakini bahwa itu tidak ada kaitannya dengan Nasdem pimpinan Surya Paloh.

“Nasdem milik Surya Paloh masih butuh proses untuk jadi Parpol. Karena kami akan baru melakukan survei pada 2012 tahun depan. Jika memang mendapat apresiasi dari masyarakat, maka bukan tidak mungkin jadi partai. Untuk saat ini, salah satu kendalanya adalah batas pendaftaran parpol,” katanya.

Laporan Rahmat Zeena | Makassar

Jaksa Sebut SYL Bayar Tagihan Kartu Kredit Ratusan Juta Pakai Uang Hasil Korupsi di Kementan
Syahrul Yasin Limpo (SYL), Jalani Sidang Perdana

Biaya Ultah Cucu SYL Minta Di-reimburse Kementan, Pegawai Menolak Terancam Dimutasi

Mantan Kasubag Rumah Tangga Biro Umum dan Pengadaan Kementan, Isnar Widodo turut mengungkapkan ada permintaan reimburse untuk biaya ultah cucu SYL ke Kementan

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024