Yenny Wahid Daftarkan PKB Indonesia

Yenny Wahid
Sumber :
  • Antara/ Andika Wahyu

VIVAnews - Yenny Wahid mengusung partai baru. Setelah keluar dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), kini putri almarhum Gus Dur itu mendirikan Partai Kedaulatan Bangsa Indonesia (PKB Indonesia) untuk mengikuti Pemilu 2014.

"Partai ini sudah kami daftarkan ke Kementerian Hukum dan HAM kemarin," kata Sekretaris Jenderal PKB Indonesia, Imron Hamid, saat dihubungi VIVAnews.com, Sabtu 30 April 2011.

Drama Pernikahan Ria Ricis: Terbongkar Alasan Ibunda Teuku Ryan Sempat Tak Beri Restu

Yenny Wahid menjadi ketua umum partai ini. Sedangkan Wakil Ketua Umum dipegang oleh Syafrin Romas. Menurut Imron, partai ini didirikan untuk menyelamatkan suara konstituen pendukung Gus Dur. Suara ini terpecah pada Pemilu 2009 seiring dengan konflik yang terjadi di PKB.

"Penurunan suara PKB pada pemilu kemarin sangat signifikan. Kami ingin menyelamatkan suara itu agar tidak lari ke partai lain," jelasnya.

Meski menggunakan nama dengan unsur PKB juga, menurut Imron, pihaknya mencoba tampil beda. "Singkatannya boleh sama, tapi artinya berbeda dan kami tambahkan Indonesia," ujarnya.

Untuk dapat ikut Pemilu 2014, menurut Imron, PKB Indonesia sudah melengkapi kepengurusan di 33 provinsi. Diperkirakan, pada Agustus 2011, PKB Indonesia sudah dapat melengkapi seluruh persyaratan agar dapat mengikuti pemilu, seperti mendirikan perwakilan di 75 kabupaten/kota.

Imron menegaskan, PKB Indonesia siap merebut posisi empat besar dan mengalahkan PKB pimpinan Muhaimin Iskandar. "Kami bentuk partai bukan untuk gagah-gagahan, bukan untuk euforia. Ini idealisme kami dan Insya Allah kami akan rebut empat besar," ujarnya. (eh)

Animo Tinggi Masyarakat ke Indonesia U-23 Harus Dijaga, tapi Arahnya Positif
Teuku Ryan

Teuku Ryan Balas Tudingan Body Shaming Ria Ricis: "Dia Juga Pernah Komentari Penampilan Saya!"

Teuku Ryan sempat menyebut bentuk tubuh adik Oki Setianadewi itu terlalu kurus. Hingga membuat Ria Ricis minder hingga berniat menjalani implan payudara

img_title
VIVA.co.id
8 Mei 2024