Ke Mana Saja DPR Berkunjung Selama Reses?

Stadion Santiago Bernabeu
Sumber :
  • flickr

VIVAnews – Hari ini, 9 Mei 2011, DPR akan kembali aktif bersidang setelah menjalani reses beberapa waktu lamanya. Selama reses, para anggota DPR yang terbagi ke dalam sejumlah komisi itu umumnya melakukan kunjungan kerja ke berbagai wilayah – tidak hanya dalam negeri, tapi juga luar negeri. Reses kali ini, misalnya, cukup mendapat sorotan masyarakat karena DPR melakukan banyak kunjungan ke luar negeri, antara lain Australia, Spanyol, Amerika Serikat, dan Rusia.

Kunjungan luar negeri ke Australia dan Spanyol mungkin adalah yang paling mendapat perhatian publik. Kunjungan kerja ke Australia dilakukan oleh Komisi VIII DPR yang mengawasi sektor keagamaan, sosial, dan pemberdayaan perempuan. Dipimpin oleh Ketua Komisi VIII Abdul Kadir Karding, Komisi VIII terbang ke Australia untuk menggodok RUU tentang Fakir Miskin. Namun tak dinyana, kunjungan kerja tersebut justru menjadi blunder bagi para anggota wakil rakyat yang terhormat itu.

Perhimpunan Pelajar Indonesia di Australia (PPIA) menilai, kunjungan tersebut tidak bermanfaat. Paling tidak ada lima alasan yang membuat PPIA berpikir kunjungan itu sia-sia belaka, antara lain menurut mereka, pemilihan Australia sebagai tempat studi banding adalah tidak relevan. “Seharusnya, untuk belajar penanggulangan kemiskinan, anggota DPR lebih baik belajar di negara-negara yang memiliki kedekatan sejarah, sosial, dan budaya dengan Indonesia seperti Jepang, Korea Selatan, Taiwan, China, dan India,” tulis PPIA dalam rilis resminya kepada media.

Selain Komisi VIII yang berkunjung ke Australia, Komisi X DPR yang membidangi sektor olahraga, kepemudaan, dan pariwisata juga melakukan kunjungan ke Spanyol. Tidak tanggung-tanggung, mereka menuju ke sejumlah tempat bergengsi di negara tersebut, misalnya Stadion San Diego Barnebeau milik klub sepakbola Real Madrid, dan Stadion Camp Nou milik klub sepakbola Barcelona.

Komisi VIII menjelaskan, mereka memilih Spanyol sebagai tempat tujuan kunjungan kerja karena Spanyol merupakan salah satu negara dengan prestasi terbaik di dunia dalam banyak cabang olahraga. “Dari sisi olahraga, Spanyol punya prestasi terbaik di tingkat internasional, mulai dari sepakbola, tenis, basket, bahkan formula satu,” kata anggota Komisi X asal Fraksi PKS, Raihan Iskandar. Belum lagi, imbuhnya, industri pariwisata Spanyol mampu mendatangkan turis asing hingga 60 juta orang – melebihi jumlah penduduk negaranya sendiri.

Wakil Ketua DPR Taufik Kurniawan pun meminta pengertian masyarakat tentang berbagai kunjungan kerja yang dilakukan oleh DPR itu. “Itu sudah sesuai dengan tugas dari komisi terkait. Kunjungan diputuskan di rapat internal komisi. Jadi secara tata tertib, kami (pimpinan DPR) tidak bisa melakukan intervensi lebih jauh,” ujar Taufik di Gedung DPR pekan lalu.

Meski tak mendapat sorotan publik seperti rekan-rekannya yang duduk di Komisi VIII dan X, Komisi I DPR yang mengawasi bidang pertahanan keamanan, hubungan luar negeri, dan komunikasi informasi juga melakukan kunjungan ke luar negeri, yaitu Rusia dan Amerika Serikat. Sebanyak 11 orang di antara mereka terbang ke Moskow untuk melakukan pengawasan kinerja atas kinerja KBRI Moskow. Seperti dilansir situs dpr.go.id, mereka juga melakukan pertemuan dengan Kementerian Luar Negeri Rusia untuk membicarakan hubungan bilateral antara Rusia dan Indonesia. (eh)

Tom Lembong Pilih Setia di Gerakan Perubahan: Saya Satu Paket dengan Anies Baswedan
PM Israel Benyamin Netanyahu bersama Batalion khusus Netzah Yehuda

Sepak Terjang Netzah Yehuda, Batalion Tempur Israel yang 'Digebuk' AS

Netzah Yehuda merupakan salah satu empat batalion yang membentuk brigade infanteri Kfir. Batalyon tersebut sebagian besar beroperasi di Tepi Barat yang dikirim berperang.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024