"SMS Nazar," Demokrat Curigai Kampanye Hitam

SBY ambil sumpah pengurus Partai Demokrat 2010-2014
Sumber :
  • Antara/ Widodo S Jusuf

VIVAnews - Kader Partai Demokrat mencurigai beredarnya SMS gelap, yang mengatasnamakan mantan Bendahara Umum yang tengah dicurigai KPK atas suatu kasus korupsi, Muhammad Nazarudin. SMS itu dianggap sebagai aksi "black campaign" (kampanye hitam) untuk menyudutkan Ketua Umum Anas Urbaningrum dan Ketua Dewan Pembina Susilo Bambang Yudhoyono.

"Jangan-jangan ini hanya upaya black campaign," kata Ketua Biro Perimbangan Keuangan Pusat dan Daerah Partai Demokrat, Muhammad Husni Thamrin, di Jakarta, Minggu 29 Mei 2011.

Husni mengungkapkan bahwa kasus SMS gelap yang beredar itu isinya fitnah. Demokrat malah menantang penyebar SMS gelap untuk membuktikan jika pesan itu didukung data akurat.

"Isi dalam SMS itu tidak ada bukti. Itu adalah gosip dan fitnah," ujar Husni.

Husni kemudian membantah SMS gelap itu berasal dari Nazaruddin. Karena setelah dikonfirmasi balik untuk menanyakan apakah benar SMS tersebut berasal dari Nazaruddin, nomor handphone tersebut tidak dapat dihubungi.

Begitu juga saat dikirim SMS ke nomor yang mengatasnamakan Nazaruddin. Tidak ada balasan dari nomor yang mencantumkan kode telepon asal dari negara Singapura di nomor itu,

Husni menyakini bahwa SMS gelap tersebut bukan berasal dari dalam Demokrat melainkan dari luar partai. Dia mensinyalir SMS itu berasal dari musuh-musuh partai Demokrat.

"Karena dari mulai Dewan Pembina dan Ketua Umum diserang. Itu upaya pembusukkan dalam rangka 2014," ucap Husni.

Ceritakan Pengalaman Mistis, Inul Daratista Pernah Muntah Darah
Kepala BKPSDM, Hendar Herawan

Baliho Dukungan Sekda Jadi Bupati Tangerang Bertebaran, Begini Aturan ASN-nya

Baliho Dukungan Sekda Jadi Bupati Tangerang Bertebaran, Begini Aturan ASN-nya

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024