Priyo: Saatnya Golkar berbenah

Priyo Budi Santoso
Sumber :
  • VIVAnews/Adri Irianto

VIVAnews - Politisi Partai Golkar, Priyo Budi Santoso, mengapresiasi survei yang dilakukan Lembaga Survei Indonesia beberapa waktu lalu. Dia menilai, survei tersebut merupakan kegiatan penelitian ilmiah yang kredibel dan bisa dipertanggungjawabkan secara keilmuan.

Namun, Priyo menyatakan 'kekecewaannya' karena hasil survei justru menunjukkan partainya tidak mengalami kenaikan suara apabila dibandingkan dengan Partai Demokrat dan PDI Perjuangan.

"Saya gembira karena Golkar mempunyai pemilih yang paling loyal," kata dia saat ditemui di Megawati Institute, Jalan Proklamasi 53, Jakarta Pusat, Senin 30 Mei 2011.

Yang menarik, menurut dia, dari hasil survei itu suara Demokrat turun, dan PDI-P naik. Dua partai ini sama-sama pemimpin. Satu pemimpin koalisi dan yang satu lagi pemimpin oposisi. "Golkar tidak kecipratan apa-apa. Nah ini yang menjadi menarik, ada penggelembungan suara, tapi Golkar tidak dapat."

Meski begitu, Wakil Ketua DPR ini menyatakan survei tersebut belum bisa menunjukkan peta politik sesungguhnya, termasuk dalam Pemilihan Umum 2014. Karena itu, dia menganggap, tidak perlu Partai Golkar keluar dari koalisi hanya mengikuti trend kenaikan suara PDI-P. "Saatnya kami berbenah dan konsentrasi mengkalkulasi posisi politik yang tepat," ujarnya.

Lalu, adakah rencana Partai Golkar keluar dari Sekretariat Gabungan? Priyo buru-buru membantah. "Apa itu? Kami barusan menyetujui kontrak baru di Setgab. Ibaratnya menabur bunga, kan masih basah. Janganlah kemudian dirusak."

LIVE: Momen Bersejarah Raja Aibon Serahkan Tongkat Komandan Pasukan Tengkorak TNI ke Letkol Danu
Catherine Wilson

Terpopuler: Catherine Wilson Malu sampai Atta Halilintar Kirim Doa

Round-up dari kanal Showbiz pada Jumat, 19 April 2024. Salah satunya tentang Catherine Wilson yang merasa malu karena mobil pemberian Idham Masse ditarik leasing.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024