Kebakaran Depo Pertamina di Plumpang

Hindari Spekulasi, Polisi Harus Cepat Usut

VIVAnews - Sekretaris Fraksi PDI Perjuangan Ganjar Pranowo meminta masyarakat untuk tidak berspekulasi terkait kebakaran depo Pertamina di Plumpang. Masyarakat Harus berpikir positif.

"Saya juga terkejut. Tiba-tiba ada yang luar biasa terjadi pada Plumpang yang selama ini banyak diincar orang. Tapi, kita harus berfikir positif," kata dia, Senin 19 Januari 2009. 

Ia mengatakan penyidik polisi harus secepatnya mengumumkan hasil pengusutan kebakaran itu agar tidak menimbulkan spekulasi di tengah masyarakat. "Apalagi ini menjelang pemilu," tambahnya.

Ia mengingatkan, pasti ada orang-orang yang ingin mengembangkan isu kebakaran ini untuk kepentingan apapun terkait isu besar, yakni bahan bakar minyak.

Kebakaran Depo Pertamina Plumpang terjadi Minggu, 18 Januari 2009, sekitar pukul 21.00 WIB. Kebakaran tersebut baru bisa dipadamkan pada Senin, 19 Januari 2009, sekitar pukul 06.00 WIB. Kepala Polri Jenderal Bambang Hendarso Danuri dan Gubernur DKI Fauzi Bowo langsung menuju lokasi kebakaran.

Bukan Nanda Persada, Ternyata Ini Dia Sosok Dibalik Akun Lambe Turah
Mayjen TNI Candra Wijaya, merotasi jabatan Pejabat Utama Kodam XIII/Merdeka.

Mayjen TNI Candra Wijaya Rotasi Jabatan Pejabat Utama Kodam XIII/Merdeka, Ini Daftarnya

Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Candra Wijaya merotasi sejumlah jabatan pejabat utama Kodam XIII/Merdeka diantaranya tiga Perwira Tinggi dan lima Perwira Menengah.

img_title
VIVA.co.id
5 Mei 2024