Taufiq Kiemas Takut Dimarahi Puan Maharani

Taufiq Kiemas-Puan Maharani ucapkan selamat pada Presiden SBY
Sumber :
  • Antara/ Widodo S Jusuf

VIVAnews - Ketua Dewan Pertimbangan PDI Perjuangan, Taufiq Kiemas, menggulirkan usulan sebaiknya calon presiden berasal dari kaum muda. Alasan Taufiq, agar ada regenerasi. Putri Taufiq-Megawati Soekarnoputri, Puan Maharani, sempat disebut sebagai salah satu calon presiden.

Bagaimana kans Puan jika dibandingkan dengan calon presiden lainnya? "Nanti dululah. Pusing dimarahi Mba Puan nanti aku," kata Taufiq di kediamannya, Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu 29 Oktober 2011.

Sampai saat ini, kata dia, PDI Perjuangan belum memiliki nama untuk diusung dalam bursa calon presiden 2014 mendatang. Suami Ketua Umum PDI Perjuangan ini juga yakin bahwa partainya tidak akan kalah start dibanding partai lain. "Ah tidak. Ya biar saja dulu."

Meski demikian Taufiq belum memastikan kapan PDI Perjuangan akan menetapkan calon presiden. "Nantilah pasti akan ditetapkan," kata Taufiq yang juga Ketua MPR ini.

Taufiq Kiemas membenarkan ucapan Megawati bahwa terlalu cepat membicarakan soal calon presiden sekarang. "Ya benerlah itu. Tanya Mba Mega saja," ujar Taufiq.

Sebelumnya, Megawati mengatakan bahwa soal calon presiden 2014 itu belum saatnya dibicarakan. "Ah, masih jauh," kata Megawati pagi tadi.

Jawaban itu disampaikan Megawati untuk menjawab pertanyaan Muhammad Yusri, seorang murid SMA asal Sumatera Barat yang menjadi peserta finalis Cerdas Cermat Empat Pilar Bangsa yang diselenggarakan MPR.

Presdir P&G: Konsumen Adalah Bos
Fang Cheng Bao Super 9 / Bao 9

BYD Pamer Mobil Super Canggih, Bodinya Furutistik

Raksasa otomotif asal China, BYD melalui merek premiumnya Fang Cheng Bao, meluncurkan tiga kendaraan listrik baru pada Konferensi Musim Semi Fang Cheng Bao. Dua di antara

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024