Ketua PAN: Dipo Alam Provokatif

Dipo Alam
Sumber :
  • Antara/ Yudhi Mahatma

VIVAnews - Ketua Bidang Pemenangan Pemilu DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Viva Yoga Mauladi menilai peringatan Sekretaris Kabinet Dipo Alam bergaya provokasi dan berpotensi menghilangkan citra politik santun Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

"Sikap dan pernyataan Pak Dipo Alam di media massa  sebagai Sekretaris Kabinet telah membuat citra Presiden SBY tercoreng. Pasalnya Pak Dipo bergaya provokatif dan reaktif, sedangkan Presiden bergaya persuasif dan santun. Gaya politik Pak Dipo sangat kontradiktif dengan gaya politik presiden SBY," kata Viva dalam keterangan tertulisnya kepada VIVAnews, Senin 2 Januari 2012.

Mantan Aktivis Himpunan Mahasiswa Islam HMI itu tidak yakin kalau Dipo melakukan hal itu atas instruksi Presiden SBY. "Jangan sampai terkesan bahwa pernyataan Pak Dipo yang konfrontatif itu atas instruksi Presiden SBY sebab Presiden termasuk orang yang taat konstitusi dan menghormati suatu kewenangan berdasarkan kedudukan, tugas pokok dan fungsi," ujarnya.

Viva mengungkapkan, gaya konfrontasi Dipo tidak hanya kali ini saja. Menurutnya, sikap konfrontasi Dipo juga telah dilakukan dengan pers, gerakan mahasiswa, tokoh-tokoh agama, dan partai-partai koalisi pendukung pemerintah dan telah membuat hubungan negara (pemerintah) dengan society (pers, ormas, mahasiswa) berada dalam kondisi konfrontatif dan potensi konflik. Padahal seharusnya, tugas pemerintah adalah bagaimana sebagai penyelenggara negara mampu melaksanakan kewenangannya dan dapat merealisasikan tanggungjawabnya  sesuai konstitusi dan peraturan perundang-undangan.

"Lebih baik Pak Dipo fokus menjalankan tugas dan fungsinya sebagai Seskab sesuai dengan peraturan presiden RI Nomor 82 Tahun 2010 tentang Sekretariat Kabinet," ujarnya.

Sebelumnya, Dipo Alam mengajak para menteri lebih proaktif menyampaikan informasi seputar kinerja kementeriannya kepada publik melalui pers. Menurut Dipo, tidak seharusnya menteri-menteri yang merupakan  pembantu Presiden justru diam ketika ditanya wartawan.

"Saya mengajak kepada Saudara-saudara sekalian, kepada para menteri  dan kawan-kawan saya, itu adalah bagian dari tugas saya sebagai Sekretaris Kabinet, manajemen kabinet," kata Dipo.

"Kalau mereka tidak mau ikut berpartisipasi dalam share informasi, i'll make a note. Bukan hanya UKP4 yang bikin note. I do make a note pada rekan-rekan saya yang tidak mau sharing informasi," kata Dipo di Kantor Presiden, Jakarta, Kamis 29 Desember 2011. (eh)

Meninggalnya Babe Cabita Ternyata Bikin Para Sahabat Iri, Kok Bisa?
Drama Crash

Drama Korea Crash Akan Tayang Perdana di Disney+ Hotstar pada 13 Mei 2024

Sebuah gebrakan baru dalam dunia hiburan akan segera hadir dengan kehadiran drama Korea yang menarik perhatian berjudul Crash. Drama ini akan tayang perdana pada 13 Mei.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024