Alasan SBY Ganti Amir Syamsuddin

Kampanye terbuka Partai Demokrat di Yogyakarta
Sumber :
  • VIVAnews/Tri Saputro

VIVAnews - Masalah yang terus menerus menjerat kader-kader Demokrat, membuat partai ini terus berbenah diri. Salah satunya melakukan perombakan di jajaran petinggi partai.

Perombakan itu dilakukan langsung oleh Ketua Dewan Pembina Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono. Ia langsung menunjuk TB Silalahi sebagai Sekretaris Dewan Kehormatan Partai Demokrat, menggantikan Amir Syamsuddin.

Lalu apa pertimbangan serta alasan SBY melakukan pergantian di posisi penting partainya itu?

"SBY tunjuk saya, karena saya senior dan ikut perjuangkan partai ini. Insya Allah saya bisa diikuti oleh para junior. Modal pokoknya hanya tegas, tapi melakukan pendekatan ke kader-kader," ujar TB Silalahi usai menghadiri acara ulang tahun dan peluncuran buku Ketua DPD, Irman Gusman di Jakarta, Sabtu 11 Februari 2012.

Pedekatan yang dilakukan adalah mempertegas komitmen dan kecintaan kader kepada partai Demokrat. "Kami akan tanyakan dulu ke kader-kader, masih cinta tidak kepada partai ini. Kalau tidak, ya apa boleh buat," kata dia.

Nikita Mirzani Beberkan Pemicu Kandasnya Jalinan Asmara Hingga Soal Kesetiaan

Tidak perlu menjabat lama, TB memang sudah mulai melakukan pembenahan. Seperti mengirimkan daftar-daftar nama sejumlah kader yang direkomendasikan untuk segera dipecat ke DPP Partai Demokrat.   Bahkan, TB mengaku sudah mengkantongi nama-nama tersebut. (umi)

Dokumentasi BNPB

3 Orang Tewas Imbas Longsor dan Banjir Lahar Dingin di Wilayah Gunung Semeru

Banjir Lahar Dingin yang dipicu oleh intensitas hujan yang tinggi di wilayah Gunung Semeru membuat meluapnya debit air Daerah Aliran Sungai (DAS).

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024